Putra Diego Simeone Ukir Gol Debut di Serie A

Putra Diego Simeone Ukir Gol Debut di Serie A
Giovanni Simeone (c) AFP
- Keluarga besar Diego Simeone sedang bersuka hari pada akhir pekan ini. Pasalnya, Giovanni Simeone, putra Simoene, baru saja mendapatkan gol debutnya di pentas Serie A. Di tempat lain, El Cholo memimpin Atletico Madrid menang dari Deportivo La Caoruna.


Sejak awal musim ini, Giovanni bergabung dengan klub Serie A, Genoa. Penyerang berusia 21 tahun ini sudah tampil pada tiga pertandingan. Namun, dua di antaranya hanya menjadi pemain cadangan.


Pada pekan ini, Giovanni memulai pertandingan sejak menit awal. Lawan yang dihadapi adalah Pescara. Giovanni pun membayar kepercayaan Ivan Juric dengan tampil bagus. Mantan pemain River Plate ini mampu mencetak gol pada menit ke-47.


Ini merupakan gol debut Giovanni di Serie A. Dan, inilah cuplikan golnya:



Hanya saja, gol ini tidak cukup untuk memberikan tiga poin kepada Il Grifone. Pasalnya, laga harus berakhir dengan skor imbang 1-1 usai Pescara menyamakan kedudukan dari aksi Rey Manaj. [initial]


 (yt/asa)