Punya Skuat Mumpuni, Milan Ditarget Lolos ke Liga Champions Musim Depan

Punya Skuat Mumpuni, Milan Ditarget Lolos ke Liga Champions Musim Depan
AC Milan (c) AP Photo

Bola.net - Hakan Calhanoglu mengatakan musim ini AC Milan memiliki skuat yang bagus, maka dari itu tak ada alasan bagi mereka untuk tidak bisa meraih tiket ke Liga Champions musim depan.

Milan adalah raksasa yang tengah tertidur. Mereka sempat jadi tim yang dominan di Serie A.

Rossoneri juga memiliki nama besar di Eropa. Sejauh ini mereka merupakan tim kedua dengan koleksi gelar Liga Champions terbanyak di bawah Real Madrid.

Milan terpuruk sejak mengalami krisis keuangan di era Silvio Berlusconi. Milan terakhir kali bermain di Liga Champions pada musim 2013-14.

Sejak saat itu mereka kesulitan untuk bisa meraih tiket ke Liga Champions lagi. Bahkan mereka juga tak mampu untuk sekadar meraih tiket ke Liga Europa.

1 dari 2 halaman

Target Milan

Target Milan

Gelandang serang AC Milan, Hakan Calhanoglu (c) AP Photo

Akan tetapi dalam beberapa musim terakhir, AC Milan mulai membaik. Dalam dua musim terakhir mereka selalu berhasil meraih tiket ke Liga Europa, meski satu di antaranya harus direlakan sebagai imbas atas hukuman pelanggaran FFP.

Musim ini skuat Milan makin padu dan makin kuat. Menurut Hakan Calhanoglu, dengan kekuatan yang ada sekarang ini, Rossoneri tak punya alasan untuk tidak bisa meraih tiket ke Liga Champions musim depan.

“Kami ingin membangun masa depan di atas tradisi, di sekitar Franco Baresi dan Paolo Maldini. Tujuan kami adalah mencapai Liga Champions," tegasnya pada DAZN, via Football Italia.

“Kami menyambut [Sandro] Tonali, Zlatan telah memperbarui, kami ingin mencapai sesuatu. Bagaimanapun, harapan saya tinggi," seru Calhaglu.

2 dari 2 halaman

Suka Pioli Ketimbang Giampaolo

Suka Pioli Ketimbang Giampaolo

Pelatih AC Milan, Stefano Pioli. (c) AP Photo

Di awal musim lalu AC Milan sempat dilatih oleh Marco Giampaolo. Namun tak lama kemudian ia dipecat dan digantikan oleh Stefano Pioli.

Hakan Calhanoglu mengaku senang bisa dilatih oleh Pioli. Ia lantas menjelaskan ada dua alasan mengapa ia senang dilatih allenatore plontos tersebut.

“Stefano Pioli telah memberi kami banyak hal secara taktis. Tidak ada masalah dengan Marco Giampaolo, tetapi dalam beberapa hal sistemnya tidak berhasil," ungkapnya.

"Dengan Pioli, kami bekerja jauh lebih baik," sambungnya.

“Bagi saya pribadi, penting untuk akhirnya bermain secara reguler di posisi yang saya sukai. Pelatih memberi saya kemungkinan ini," tandas Calhanoglu.

AC Milan mengawali musim ini dengan bagus. Melawan Bologna, Hakan Calhanoglu dkk berhasil menang dengan skor 2-0.

(Football Italia)