
Bola.net - - Kapten Juventus, Gianluigi Buffon memberikan pujian besar kepada gelandang muda Bianconeri, Rodrigu Bentancur. Menurutnya, kualitas seorang Bentancur begitu besar di usianya yang masih sangat muda.
Sebagaimana diketahui, Bentancur didatangkan Juventus pada bulan April lalu dengan biaya senilai 9,5 juta euro dari Boca Juniors. Gelandang Uruguay tersebut menandatangani kontrak berdurasi lima tahun hingga Juni 2022 mendatang.
Tak seperti kebiasaan Juventus yang mendatangkan pemain muda berusia 20-an tahun untuk dipinjamkan ke klub lain, Bentancur langsung masuk ke tim utama Bianconeri musim ini. Bahkan dia dipercaya menjadi starter saat melawan Barcelona beberapa waktu lalu di Liga Champions.
"Bentancur bukan kejutan untuk kami yang melihat dia di latihan tiap hari," pujinya.
"Dia mungkin masih muda, tapi dia sangat cerdas dan sangat bisa diandalkan dalam sudut pandang teknis, taktis dan sudut pandang mental karena meskipun dia datang dari liga lain, dia terbiasa mengatasi banyak tekanan," tambahnya.
"Dia membuat semua yang dia lakukan pada bola terlihat simpel. Itu berarti alam telah memberkahi dia dengan sesuatu yang spesial," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 18 September 2017 18:33
-
Liga Italia 18 September 2017 10:30
-
Liga Italia 18 September 2017 07:45
-
Liga Italia 18 September 2017 07:26
-
Liga Italia 18 September 2017 04:14
LATEST UPDATE
-
Otomotif 21 Maret 2025 11:00
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 11:00
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 10:56
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 10:42
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 10:30
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 10:22
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...