Puas di Juventus, Morata Janji Pertahankan Posisi di Spanyol

Puas di Juventus, Morata Janji Pertahankan Posisi di Spanyol
Morata janji pertahankan posisinya di timnas Spanyol (c) AFP
Bola.net - Striker muda Alvaro Morata merasa senang namanya masuk dalam skuat Spanyol yang akan berlaga menghadapi Ukraina dan Belanda. Musim ini memang berjalan dengan baik baginya.

Dari 32 pertandingan bersama Juventus, ia sudah mencetak 11 gol. Ia juga membantu Bianconeri berada di puncak klasemen Serie A dan lolos dari 16 besar Liga Champions.

Dalam konferensi pers bersama La Furia Roja , Morata menggambarkan betapa ia senang dengan perjalanan musim ini dan berjanji untuk mempertahankan tempat di timnas.

"Saya harus bekerja keras untuk berada di timnas. Kami dikelilingi pemain-pemain hebat. Semuanya berjalan dengan baik bersama Juventus. Saya senang dengan bagaimana musim ini berlangsung. Saya di sini untuk membantu tim." ujarnya dikutip as.com.

Morata juga menambahkan, pengalaman memperkuat Spanyol U-17 hingga U-21 sangat membantunya mempersiapkan diri menuju timnas senior. Sejauh ini pemain 22 tahun itu baru mengantongi dua caps dan belum mencetak gol saat memakai jersey Spanyol. [initial]

 (as/dct)