Preview: Sampdoria vs Napoli, Lanjutkan Dominasi

Preview: Sampdoria vs Napoli, Lanjutkan Dominasi
Bola.net - Dengan tidak ada yang dipertaruhkan, Napoli bakal bertekad melanjutkan dominasi saat melakoni laga tandang ke markas Sampdoria, Minggu (11/5). Napoli mendominasi kemenangan pada 5 pertemuan terakhir melawan Sampdoria dengan terakhir kali takluk terjadi pada 4 tahun silam.

Tugas Rafael Benitez melanjutkan dominasi Napoli dipastikan takkan mudah setelah kehilangan dua bek dan dua gelandang. Karenanya Benitez dipaksa memutar otak untuk menutupi kekurangan timnya di dua area tersebut.

Henrique bakal dijadikan tumpuan di jantung pertahanan Napoli. Bek asal Brasil itu bakal memanfaatkan momen ini untuk menampilkan permainan terbaiknya sebelum membela Timnas Brasil di Piala Dunia.

Benitez juga masih tanpa Gonzalo Higuain yang masih terkapar cedera. Sedangkan dua pemain lainnya, Blerim Dzemaili dan Miguel Britos juga terpaksa absen karena sanksi larangan bertanding.

Beralih ke Sampdoria, Shkodran Mustafi sudah bisa kembali bermain usai menjalani sanksi larangan bertanding. Sementara di posisi ujung tombak, Stefano Okaka harus absen dan kesempatan ini bakal dimanfaatkan Maxi Lopez untuk mempertajam insting golnya.  (bola/mac)
1 dari 6 halaman

Perkiraan Susunan Pemain

Perkiraan Susunan Pemain

Sampdoria (4-3-3): Fiorillo; Regini, Mustafi, Gastaldello, Silvestri; Soriano, Palombo, Krsticic; Eder, Lopez, Gabbiadini.

Napoli (4-2-3-1): Reina; Ghoulam, Henrique, Fernandez, Mesto; Inler, Jorginho; Callejon, Hamsik, Mertens; Pandev.
2 dari 6 halaman

Data dan Fakta

Data dan Fakta

  • Napoli mencatatkan clean sheet dalam 4 laga terakhir melawan Sampdoria di semua kompetisi.
  • Terjadi kurang dari 2,5 gol pada 6 dari 7 laga tandang Napoli di pentas Serie A.
  • Terjadi kurang dari 2,5 gol pada 3 laga terakhir Sampdoria melawan Napoli di semua kompetisi.
  • Napoli tak terkalahkan pada 5 laga terakhir melawan Sampdoria di semua kompetisi.
3 dari 6 halaman

Head to Head

Head to Head

Napoli masih mendominasi kemenangan dalam 5 pertemuan terakhir melawan Sampdoria.
  • 06/01/14 Napoli 2 - 0 Sampdoria (Serie A)
  • 17/02/13 Napoli 0 - 0 Sampdoria (Serie A)
  • 30/09/12 Sampdoria 0 - 1 Napoli (Serie A)
  • 30/01/11 Napoli 4 - 0 Sampdoria (Serie A)
  • 20/09/10 Sampdoria 1 - 2 Napoli (Serie A)
4 dari 6 halaman

Lima Laga Terakhir Kedua Tim

Lima Laga Terakhir Kedua Tim

Sampdoria (K-K-K-M-K)
  • 06/04/14 Lazio 2 - 0 Sampdoria (Serie A)
  • 13/04/14 Sampdoria 0 - 4 Inter Milan (Serie A)
  • 19/04/14 Catania 2 - 1 Sampdoria (Serie A)
  • 27/04/14 Sampdoria 2 - 1 Chievo (Serie A)
  • 04/05/14 Parma 2 - 0 Sampdoria (Serie A)
Napoli (M-S-S-M-M)
  • 13/04/14 Napoli 4 - 2 Lazio (Serie A)
  • 19/04/14 Udinese 1 - 1 Napoli (Serie A)
  • 27/04/14 Inter Milan 0 - 0 Napoli (Serie A)
  • 04/05/14 Fiorentina 1 - 3 Napoli (Coppa Italia)
  • 07/05/14 Napoli 3 - 0 Cagliari (Serie A)
5 dari 6 halaman

Komparasi Skuat

Komparasi Skuat

Sampdoria
  • Rata-rata umur skuat: 24
  • Termuda: 18 (A. Corsini)
  • Tertua: 32 (A. Palombo)
  • Pemain di bawah 21 tahun: 7
  • Pemain asing: 12
  • Pemain non-Eropa: 8
Napoli
  • Rata-rata umur skuat: 27
  • Termuda: 17 (N. Contini Baranovsky)
  • Tertua: 38 (R. Colombo)
  • Pemain di bawah 21 tahun: 2
  • Pemain asing: 21
  • Pemain non-Eropa: 14
6 dari 6 halaman

Prediksi

Prediksi

Baik Sampdoria maupun Napoli tidak ada yang dipertaruhan selain harga diri kedua tim. Dengan melihat gaya bermain kedua tim, sepertinya bakal banyak tercipta peluang. Selain itu para pemain pengganti juga bakal diberi banyak kesempatan tampil untuk mendapatkan tempat reguler musim depan.

Bola.net memprediksi Napoli masih tetap mendominasi dan mengakhiri laga dengan kemenangan 4-2 dari Sampdoria.