
Bola.net - Internazionale memiliki rekor pertemuan yang sangat bagus melawan Cagliari di pentas Serie A. Namun belakangan ini, dominasi Nerazzurri terhadap Gli Isolani mulai memudar.
Memulihkan dominasi. Itulah salah satu misi yang diusung pasukan Walter Mazzarri saat menjamu anak-anak asuh Luis Diego Lopez pada giornata 25 musim 2013/14 di Giuseppe Meazza, Minggu (23/2).
Ini akan menjadi pertemuan ke-70 Inter dan Cagliari di Serie A. Selama ini, Inter unggul head-to-head dengan 32 kemenangan, sedangkan Cagliari hanya 11. Hanya saja, dalam empat bentrokan terakhir melawan Cagliari, Inter tak pernah menang, yakni kalah sekali dan sisanya imbang.
Sejak menang 2-1 pada November 2011, Inter berturut-turut meraih hasil seri 2-2 di tahun 2012, lalu tumbang 0-2 di Sardinia setahun berselang. Pada pertemuan pertama musim ini, satu poin kembali diraih Inter setelah gol Mauro Icardi dibalas oleh Radja Nainggolan (sekarang AS Roma).
Peluang Inter untuk memutus streak buruk itu cukup terbuka. Selain bermain di hadapan tifosi sendiri, Inter juga sedang on-fire menyusul kemenangan beruntun dalam dua laga terakhirnya, yakni melawan Sassuolo (1-0) dan tuan rumah Fiorentina (2-1).
Cagliari sebaliknya. Dalam dua laga terkini, Daniele Conti dan kawan-kawan ditekuk Sampdoria 0-1 serta dipukul Livorno 1-2 di kandang sendiri dan membuat mereka sekarang hanya berjarak lima angka dari zona merah. Kekuatan Cagliari untuk laga di Giuseppe Meazza ini pun tereduksi dengan absennya Conti, kapten dan gelandang mereka, akibat skorsing.
Inter saat ini menempati peringkat lima klasemen sementara dengan poin 39. Kemenangan akan membuat peluang Nerazzurri untuk mengejar Fiorentina (44) dan Napoli (50) tetap terjaga. Kemenangan juga bisa membuat mereka tetap menjaga jarak dengan Parma, Torino serta Hellas Verona yang sama-sama memiliki poin 36. (bola/gia)
Memulihkan dominasi. Itulah salah satu misi yang diusung pasukan Walter Mazzarri saat menjamu anak-anak asuh Luis Diego Lopez pada giornata 25 musim 2013/14 di Giuseppe Meazza, Minggu (23/2).
Ini akan menjadi pertemuan ke-70 Inter dan Cagliari di Serie A. Selama ini, Inter unggul head-to-head dengan 32 kemenangan, sedangkan Cagliari hanya 11. Hanya saja, dalam empat bentrokan terakhir melawan Cagliari, Inter tak pernah menang, yakni kalah sekali dan sisanya imbang.
Sejak menang 2-1 pada November 2011, Inter berturut-turut meraih hasil seri 2-2 di tahun 2012, lalu tumbang 0-2 di Sardinia setahun berselang. Pada pertemuan pertama musim ini, satu poin kembali diraih Inter setelah gol Mauro Icardi dibalas oleh Radja Nainggolan (sekarang AS Roma).
Peluang Inter untuk memutus streak buruk itu cukup terbuka. Selain bermain di hadapan tifosi sendiri, Inter juga sedang on-fire menyusul kemenangan beruntun dalam dua laga terakhirnya, yakni melawan Sassuolo (1-0) dan tuan rumah Fiorentina (2-1).
Cagliari sebaliknya. Dalam dua laga terkini, Daniele Conti dan kawan-kawan ditekuk Sampdoria 0-1 serta dipukul Livorno 1-2 di kandang sendiri dan membuat mereka sekarang hanya berjarak lima angka dari zona merah. Kekuatan Cagliari untuk laga di Giuseppe Meazza ini pun tereduksi dengan absennya Conti, kapten dan gelandang mereka, akibat skorsing.
Inter saat ini menempati peringkat lima klasemen sementara dengan poin 39. Kemenangan akan membuat peluang Nerazzurri untuk mengejar Fiorentina (44) dan Napoli (50) tetap terjaga. Kemenangan juga bisa membuat mereka tetap menjaga jarak dengan Parma, Torino serta Hellas Verona yang sama-sama memiliki poin 36. (bola/gia)
1 dari 6 halaman
Perkiraan Susunan Pemain
Info tim:
- Ricardo Alvarez (cedera)
- Cristian Chivu (cedera)
- Yuto Nagatomo (meragukan).
Cagliari (4-3-1-2): Avramov; Murru, Fabro, Rossettini, Perico; Ekdal, Eriksson, Dessena; Cossu; Pinilla, Sau.
Info tim:
- Francesco Pisano (cedera)
- Davide Astori (cedera)
- Daniele Conti (skorsing).
2 dari 6 halaman
Data dan Fakta
- Cagliari tak sekali pun mencetak gol dalam 5 laga tandang terakhirnya di Serie A.
- Cagliari tak pernah menang dalam 17 laga tandang terakhirnya di Serie A.
- Inter tak terkalahkan dalam 20 dari 22 pertemuan terakhirnya melawan Cagliari di semua kompetisi.
- Inter tak terkalahkan dalam 8 laga kandang terakhirnya di Serie A.
- Terakhir kali Cagliari meraih cleansheet di kandang Inter adalah pada bulan Maret 1992.
- Mauricio Pinilla telah mencetak 4 gol ke gawang Inter, target favoritnya di Serie A.
3 dari 6 halaman
Head to Head Kedua Tim
- 29-09-2013 Cagliari 1-1 Inter (Serie A)
- 14-04-2013 Cagliari 2-0 Inter (Serie A)
- 18-11-2012 Inter 2-2 Cagliari (Serie A)
- 07-04-2012 Cagliari 2-2 Inter (Serie A)
- 20-11-2011 Inter 2-1 Cagliari (Serie A)
- 20-02-2011 Inter 1-0 Cagliari (Serie A).
4 dari 6 halaman
Lima Laga Terakhir
- 19-01-2014 Genoa 1-0 Inter (Serie A)
- 26-01-2014 Inter 0-0 Catania (Serie A)
- 03-02-2014 Juventus 3-1 Inter (Serie A)
- 10-02-2014 Inter 1-0 Sassuolo (Serie A)
- 16-02-2014 Fiorentina 1-2 Inter (Serie A).
Cagliari (K-K-M-K-K)
- 19-01-2014 Atalanta 1-0 Cagliari (Serie A)
- 26-01-2014 Cagliari 1-2 Milan (Serie A)
- 02-02-2014 Cagliari 1-0 Fiorentina (Serie A)
- 09-02-2014 Sampdoria 1-0 Cagliari (Serie A)
- 16-02-2014 Cagliari 1-2 Livorno (Serie A).
5 dari 6 halaman
Komparasi Skuat
- Rata-rata umur skuat: 26,3
- Termuda: 16 (Federico Bonazzoli)
- Tertua: 40 (Javier Zanetti)
- Pemain di bawah 21 tahun: 9
- Pemain asing: 26
- Pemain non-Eropa: 21.
Cagliari
- Rata-rata umur skuat: 24,7
- Termuda: 17 (Werther Carboni)
- Tertua: 35 (Daniele Conti)
- Pemain di bawah 21 tahun: 8
- Pemain asing: 12
- Pemain non-Eropa: 9.
Top scorer Inter
- Rodrigo Palacio - 11 gol
- Yuto Nagatomo - 5 gol
- Esteban Cambiasso - 4 gol.
Top scorer Cagliari
- Marco Sau - 5 gol
- Mauricio Pinilla - 4 gol
- Daniele Conti - 4 gol.
Top assist Inter
- Ricardo Alvarez - 7
- Rodrigo Palacio - 5
- Fredy Guarin 5.
Top assist Cagliari
- Mauricio Pinilla - 3
- Daniele Conti - 3
- Nene - 2.
6 dari 6 halaman
Prediksi
Cagliari punya rekor bagus dalam beberapa pertemuan terakhir melawan Inter. Namun, mencuri poin di Giuseppe Meazza kali ini adalah misi yang terlalu berat bagi mereka.
Prediksi skor akhir: Internazionale 2-0 Cagliari.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Februari 2014 18:06
-
Liga Inggris 21 Februari 2014 17:02
-
Liga Inggris 21 Februari 2014 16:02
-
Liga Spanyol 21 Februari 2014 15:02
-
Liga Spanyol 21 Februari 2014 14:01
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 14:48
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 14:14
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 13:45
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 13:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 13:14
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 12:45
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...