Preview: Catania vs Inter Milan, Wajib Menang

Preview: Catania vs Inter Milan, Wajib Menang
Internazionale Milan. (c) AFP
Bola.net - Internazionale Milan benar-benar membutuhkan kemenangan saat bertandang ke Stadio Angelo Massimino, markas Catania.

Inter Milan terbilang tampil cukup mengecewakan sejak pertengahan Januari lalu. Pasalnya mereka hanya mampu mengoleksi enam poin dari kemungkinan 18 poin yang ada. Menang sepertinya akan menjadi harga mati bagi tim asuhan Andrea Stramaccioni tersebut.

Akan tetapi, absennya sejumlah pemain jelas akan mempersulit laju Inter pada pekan ke-27 nanti. Antonio Cassano adalah salah satu nama yang kemungkinan besar akan absen pada laga tersebut. Manager 37 itu pun nampaknya akan memperdayakan tenaga Tommasso Rocchi sejak menit pertama.

Belum lagi absennya Diego Milito dan Walter Samuel yang juga masih berkutat dengan cedera. Selain itu, ketidakhadiran Yuto Nagatomo dan Andrea Ranocchia semakin mempersempit ruang gerak Stramaccioni dalam meracik skuad miliknya.

Senada dengan tamu mereka, Catania sendiri juga bermasalah dengan absennya sejumlah pemain. Pelatih Rolando Maran sudah dipastikan akan kehilangan Nicola Legrottaglie dan Giuseppe Bellusci akibat larangan bermain.

Tim asal Sisilia ini juga tidak bisa diperkuat oleh Pablo Barrientos dan Fabio Sciacca yang tengah mengalami masalah otot dan cedera lutut.

Perkiraan susunan pemain kedua tim:

Catania: Andujar, Alvarez, Rolin, Spolli, Marchese, Lodi, Biagianti, Izco, Gomez, Castro, Bergessio.

Inter Milan: Handanovic, Zanetti, Juan, Chivu, Pereira, Gargano, Kuzmanovic, Schelotto, Kovacic, Guarin, Rocchi. (gl/bgn)