Presiden Roma: Nainggolan dan Pjanic Tidak Dijual

Presiden Roma: Nainggolan dan Pjanic Tidak Dijual
Radja Nainggolan dan Miralem Pjanic (c) AS Roma
- Radja Nainggolan dan Miralem Pjanic dikaitkan dengan kepindahan Chelsea musim panas nanti. Namun, AS Roma lewat presiden James Pallotta menegaskan bahwa itu takkan terjadi.


Menurut Pallotta, keduanya tidak dijual. Mereka bakal tetap di Roma.


"Saya sudah mengatakan bahwa kami tidak akan menjual Pjanic dan Nainggolan," kata Pallotta seperti dikutip Football Italia.


Khusus Pjanic, bukan cuma Chelsea yang mengincarnya. Dia kabarnya juga dibidik oleh , Bayern Munchen hingga .


Namun, Pjanic baru saja memberi pernyataan bahwa dia bahagia di Roma.


"Di dunia sepakbola, kita tak pernah tahu, tapi saya terikat dengan klub ini selama dua tahun lagi dan saya bahagia di Roma. Saya menikmati bermain untuk tim ini," kata Pjanic. [initial]


 (foti/gia)