Presiden Napoli Tuduh Kemenangan Juventus Dibantu Wasit

Presiden Napoli Tuduh Kemenangan Juventus Dibantu Wasit
Presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis (c) AFP
Bola.net - Presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis mengecam kekalahan timnya saat menjamu Juventus. Menurutnya, Juventus selalu dibantu oleh wasit di setiap pertandingan.

Juventus sukses meraih kemenangan penting saat melawan Napoli di San Paolo. Pada laga tersebut, Bianconeri meraih kemenangan meyakinkan dengan skor 3-1.

Namun kemenangan tersebut tampaknya tak bisa diterima oleh De Laurentiis. Lewat akun Twitter pribadinya, sang presiden menyebut Juventus dibantu oleh wasit.

"Kami lelah akan semua ini! Juve adalah tim yang kuat, jadi jika mereka dibantu oleh wasit maka mereka bakal menjadi tim yang tak terkalahkan," kecamnya.

"Tidak dapat diterima bahwa dengan adanya enam wasit pertandingan tidak dapat melihat dua pemain yang offside. Entah itu ketidakmampuan atau tak ada iktikad baik. Keenam wasit tersebut harus dicoret untuk waktu yang lama," tambahnya.[initial]

 (foti/dzi)