Presiden Juventus: Pogba Bisa Ungguli Messi dan Ronaldo

Presiden Juventus: Pogba Bisa Ungguli Messi dan Ronaldo
Paul Pogba (c) AFP
- Presiden , Andrea Agnelli mengungkapkan keyakinan dan juga pujian atas tekad Paul Pogba untuk menjadi yang terbaik. Angelli pun yakin Pogba bisa menjadi lebih besar dari Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo.


Setelah meninggalkan Manchester United pada 2012 karena tak kunjung mendapatkan kepercayaan, Pogba bergabung ke Juventus dengan gratis.


Bersama Juventus, Pogba menjadi salah satu sosok paling penting dalam skuat arahan Massimiliano Allegri. Dia juga turut serta menyumbang empat trofi Scudetto beruntun.


"Adidas percaya dengan kemampuannya dan ia ingin menjadi persona yang bahkan lebih besar dari Messi dan Cristiano Ronaldo," ujarnya.


"Paulo Dybala dan Pogba relatif tak dikenal 2-3 tahun yang lalu, tapi sekarang anak-anak menjadikan keduanya panutan," sambungnya.


"Hilangnya Tevez dan Pirlo adalah satu yang sangat subtansial karena anda butuh bintang untuk menjadi tim papan atas. Dan Pogba adalah satu-satunya yang kami miliki saat ini," tandasnya.[initial]


 (gds/dzi)