Presiden Atletico Buka Pintu Untuk Torres

Presiden Atletico Buka Pintu Untuk Torres
Akankah Torres kembali ke Atletico Madrid? (c) ist
Bola.net - Sejak kemunculannya pada musim 2001-2002 yang turut membawa Atletico Madrid promosi ke Primera Division, Fernando Torres sudah menarik perhatian. Kelincahan, kecepatan dan  naluri mencetak golnya terus diwaspadai sekaligus diperhatikan lawan.

Kehebatan Torres tetap berlanjut ketika ia hijrah ke Liverpool pada tahun 2007. Entah mengapa, transfer dengan nilai yang sangat besar ke Chelsea di bulan Januari 2011 membuat ketajamannya berkurang sedikit demi sedikit.

Hingga akhirnya The Blues  meminjamkannya ke AC Milan untuk dua musim. Masih belum menemukan ketajamannya, berbagai rumor terkait masa depannya muncul, salah satunya adalah kepulangannya ke Vicente Calderon.

Sebagai hasil binaan Los Colchoneros, Enrique Cerezo, presiden Atletico pun memberi isyarat positif atas kepulangan El Nino.

"Tak ada kesepakatan atas Torres, tapi itu bukan berarti hal tersebut tak akan terjadi. Kami memiliki tim yang besar di mana semua posisi terlapis dengan baik. Selalu ada kemungkinan untuk mendatangkan pemain sampai nanti bursa transfer ditutup." ujar sang presiden pada TVE. [initial]

 (fft/dct)