Prediksi Spezia vs AC Milan 25 September 2021

Prediksi Spezia vs AC Milan 25 September 2021
Serie A: Spezia vs AC Milan (c) Bola.net

Bola.net - AC Milan akan bertandang ke markas Spezia pada pekan ke-6 Liga Italia atau Serie A 2021/22, Sabtu (25/9/2021). Pertandingan di Stadio Alberto Picco ini dijadwalkan kick-off 20:00 WIB.

Tengah pekan kemarin, Spezia menjamu Juventus. Spezia dua kali membobol gawang Juventus lewat Emmanuel Gyasi dan Janis Antiste, tapi harus menyerah kalah 2-3.

Juventus meraih kemenangan pertamanya di Serie A musim ini, sedangkan Spezia menelan kekalahan mereka yang ketiga. Setelah menjamu Juventus, dan kalah, kini mereka harus menjamu Milan.

Milan belum terkalahkan di Serie A musim ini; menang empat kali dan imbang sekali. Milan juga telah mencetak sepuluh gol dan baru kebobolan dua.

Tengah pekan kemarin, setelah sebelumnya imbang 1-1 dengan Juventus, pasukan Stefano Pioli menaklukkan Venezia 2-0 di San Siro lewat gol-gol Brahim Diaz dan Theo Hernandez.

Rossoneri saat ini bertengger di papan atas. Untuk terus bersaing dengan Napoli, Inter Milan, dan AS Roma, mereka membutuhkan hasil positif di markas Spezia.

1 dari 4 halaman

Perkiraan Susunan Pemain

Perkiraan Susunan Pemain

Spezia di Serie A 2021/22 (c) AP Photo

Spezia (4-2-3-1): Jeroen Zoet; Kelvin Amian, Petko Hristov, Dimitris Nikolaou, Simone Bastoni; Salva Ferrer, Mehdi Bourabia; Daniele Verde, Giulio Maggiore, Emmanuel Gyasi; Janis Antiste.

Pelatih: Thiago Motta.

AC Milan (4-2-3-1): Mike Maignan; Alessandro Florenzi, Fikayo Tomori, Alessio Romagnoli, Theo Hernandez; Sandro Tonali, Franck Kessie; Alexis Saelemaekers, Brahim Diaz, Rafael Leao; Ante Rebic.

Pelatih: Stefano Pioli.

2 dari 4 halaman

Head-to-Head dan Performa

Head-to-Head dan Performa

AC Milan vs Spezia, Serie A 2020/21 (c) AP Photo

Head-to-Head di Serie A

  • Pertemuan: 2
  • Spezia menang: 1
  • Gol Spezia: 2
  • Imbang: 0
  • AC Milan menang: 1
  • Gol AC Milan: 3.

3 Pertemuan Terakhir

  • 14-02-2021 Spezia 2-0 Milan (Serie A)
  • 04-10-2020 Milan 3-0 Spezia (Serie A)
  • 16-01-2014 Milan 3-1 Spezia (Coppa Italia).

5 Pertandingan Terakhir Spezia (S-K-K-M-K)

  • 23-08-21 Cagliari 2-2 Spezia (Serie A)
  • 28-08-21 Lazio 6-1 Spezia (Serie A)
  • 12-09-21 Spezia 0-1 Udinese (Serie A)
  • 19-09-21 Venezia 1-2 Spezia (Serie A)
  • 22-09-21 Spezia 2-3 Juventus (Serie A).

5 Pertandingan Terakhir AC Milan (M-M-K-S-M)

  • 30-08-21 Milan 4-1 Cagliari (Serie A)
  • 12-09-21 Milan 2-0 Lazio (Serie A)
  • 16-09-21 Liverpool 3-2 Milan (UCL)
  • 20-09-21 Juventus 1-1 Milan (Serie A)
  • 23-09-21 Milan 2-0 Venezia (Serie A).
3 dari 4 halaman

Statistik dan Prediksi Skor

Statistik dan Prediksi Skor

Skuat AC Milan merayakan gol Theo Hernandez ke gawang Venezia di pekan kelima Serie A 2021-22 di San Siro, Kamis (23/09/2021) dini hari WIB. (c) AP Photo

Selalu tercipta minimal 3 gol dalam 8 dari 9 laga terakhir Spezia di Serie A.

Milan cuma kalah 2 kali dalam 28 laga tandang terakhirnya di Serie A.

Selalu tercipta maksimal 2 gol dalam 6 dari 7 laga terakhir Milan di Serie A.

Milan mencatatkan 8 clean sheet dalam 10 laga terakhirnya di Serie A.

Prediksi skor akhir: Spezia 0-2 AC Milan.