Prediksi Fiorentina vs AS Roma 21 Desember 2019

Prediksi Fiorentina vs AS Roma 21 Desember 2019
Serie A, Fiorentina vs AS Roma (c) Bola.net

Bola.net - AS Roma akan main tandang melawan Fiorentina pada pekan ke-17 Serie A 2019/20, Sabtu (21/12/2019). Laga ini akan digelar di Artemio Franchi. Roma saat ini berada di peringkat 4, sedangkan Fiorentina menempati posisi 13.

Lawatan terakhir Roma ke tempat ini musim lalu menjadi sebuah pengalaman pahit dan sulit dilupakan. Giallorossi besutan Eusebio Di Francesco dipermak Fiorentina racikan Stefano Pioli 1-7 di babak perempat final Coppa Italia.

Roma, kali ini bersama pelatih Paulo Fonseca, tentu ingin membalasnya. Hanya saja, itu sepertinya tidak bakal mudah.

Fiorentina, yang musim ini kembali dilatih Vincenzo Montella, memang sedang berada dalam periode negatif, tanpa satu pun kemenangan dalam enam laga terakhir di Serie A. Namun, itu termasuk hasil imbang 1-1 melawan pemimpin klasemen Inter Milan. Hasil itu mereka dapatkan di kandang sendiri akhir pekan lalu, berkat gol Dusan Vlahovic dengan gol injury time-nya.

Roma tak terkalahkan dalam enam laga terakhir di semua ajang. Pekan sebelumnya, Roma menumbangkan sang tamu SPAL 3-1 di Serie A. Sempat tertinggal oleh penalti Andrea Petagna di babak pertama, Roma berbalik menang di babak kedua melalui bunuh diri Nenad Tomovic, penalti Diego Perotti, dan gol pemain pengganti Henrikh Mkhitaryan.

Roma berada dalam form yang lebih baik. Namun, Fiorentina telah lebih percaya diri usai mengamankan satu poin kontra Nerazzurri. Selain itu, belakangan ini, Roma kerap kesulitan setiap kali bermain di Artemio Franchi. Seri mungkin bisa menjadi hasil yang paling adil.

1 dari 3 halaman

Perkiraan Susunan Pemain

Perkiraan Susunan Pemain

Federico Chiesa (c) AFP

Fiorentina (3-4-1-2): Dragowski; Milenkovic, Pezzella, Caceres; Lirola, Pulgar, Badelj, Dalbert; Castrovilli; Chiesa, Vlahovic.

Pelatih: Vincenzo Montella.

Info skuad: Ribery (cedera), Dalbert (meragukan).

Roma (4-2-3-1): Pau Lopez; Spinazzola, Mancini, Fazio, Kolarov; Veretout, Diawara; Zaniolo, Pellegrini, Perotti; Dzeko.

Pelatih: Paulo Fonseca.

Info skuad: Mirante (cedera), Zappacosta (cedera), Cristante (cedera), Pastore (cedera), Santon (cedera), Pellegrini (meragukan).

2 dari 3 halaman

Head-to-Head dan Performa

Head-to-Head dan Performa

Fiorentina vs AS Roma (c) AS Roma

Head-to-Head (Serie A)

  • Pertemuan: 160
  • Fiorentina menang: 48
  • Gol Fiorentina: 196
  • Imbang: 60
  • Roma menang: 52
  • Gol Roma: 204.

5 Pertemuan Terakhir

  • 04-04-2019 Roma 2-2 Fiorentina (Serie A)
  • 31-01-2019 Fiorentina 7-1 Roma (Coppa Italia)
  • 04-11-2018 Fiorentina 1-1 Roma (Serie A)
  • 07-04-2018 Roma 0-2 Fiorentina (Serie A)
  • 05-11-2017 Fiorentina 2-4 Roma (Serie A).

5 Pertandingan Terakhir Fiorentina (K-K-M-K-S)

  • 24-11-2019 Verona 1-0 Fiorentina (Serie A)
  • 01-12-2019 Fiorentina 0-1 Lecce (Serie A)
  • 04-12-2019 Fiorentina 2-0 Cittadella (Coppa Italia)
  • 08-12-2019 Torino 2-1 Fiorentina (Serie A)
  • 16-12-2019 Fiorentina 1-1 Inter Milan (Serie A).

5 Pertandingan Terakhir Roma (M-M-S-S-M)

  • 29-11-2019 Basaksehir 0-3 Roma (UEL)
  • 02-12-2019 Verona 1-3 Roma (Serie A)
  • 07-12-2019 Inter Milan 0-0 Roma (Serie A)
  • 13-12-2019 Roma 2-2 Wolfsberger (UEL)
  • 16-12-2019 Roma 3-1 SPAL (Serie A).
3 dari 3 halaman

Statistik dan Prediksi Skor

Statistik dan Prediksi Skor

Gelandang AS Roma, Nicolo Zaniolo. (c) AP Photo

Fiorentina tanpa kemenangan dalam 4 laga kandang terakhirnya di Serie A (M0 S2 K2).

Fiorentina selalu kebobolan 1 gol dalam 3 laga kandang terakhirnya di Serie A.

Tercipta maksimal 2 gol dalam 12 dari 15 laga kandang terakhir Fiorentina di Serie A.

Roma cuma kalah 2 kali dalam 25 laga terakhirnya di Serie A (M14 S9 K2).

Roma tanpa kemenangan dalam 4 laga terakhirnya melawan Fiorentina di semua kompetisi, kandang dan tandang (M0 S2 K2).

Roma tanpa clean sheet dalam 5 laga terakhirnya melawan Fiorentina di semua kompetisi.

Prediksi skor akhir: Fiorentina 1-1 AS Roma.

Berapa prediksi skor Bolaneters? Silakan suarakan lewat kolom komentar di bawah ini.