Potensi 'Sad Ending' untuk AC Milan: Nirgelar dan tanpa Liga Champions!

Potensi 'Sad Ending' untuk AC Milan: Nirgelar dan tanpa Liga Champions!
Pelatih AC Milan, Stefano Pioli (kiri), memberikan instruksi kepada pemainnya, Davide Calabria (c) AP Photo/Antonio Calanni

Bola.net - AC Milan berpotensi menjalani sad ending pada musim 2022/2023. Sebab, Rossoneri justru tampil buruk pada fase krusial dan kini terancam kehilangan dua capaian yang penting.

Milan hanya sekali menang pada lima laga terakhir di semua ajang. Paling baru, Milan kalah dari Spezia pada pekan ke-35 Serie A, Sabtu (13/5/2023) malam WIB di Stadion Alberto Picco.

Milan kalah dari tim yang berada di posisi ke-18 klasemen Serie A. Milan kalah dengan skor 2-0 dari tim yang berada di zona degradasi. Milan gagal bikin gol lawan tim yang kebobolan 56 kali dari 34 laga Serie A.

Kekalahan dari Spezia membuat Milan harus dihadapkan pada situasi yang teramat pelik pada fase akhir musim 2022/2023. Mungkinkah Milan harus menjalani sad ending? Simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.

1 dari 3 halaman

Skenario Terburuk untuk AC Milan

AC Milan sudah pasti gagal mempertahankan gelar scudetto Serie A. Gelar juara musim 2022/2023 telah jatuh dalam genggaman Napoli. Milan juga gagal di Coppa Italia dan Supercoppa de Italiana.

Kini, ada dua target realistis yang bisa dicapai Milan yakni final Liga Champions dan empat besar klasemen akhir Serie A untuk mengamankan tiket ke Liga Champions musim depan.

Hanya saja, Milan punya tantangan berat untuk dihadapi. Milan kalah 2-0 pada leg pertama semifinal Liga Champions melawan Inter Milan. Jika ingin lolos ke final, Milan harus menang dengan selisih tiga gol pada leg kedua.

Di Serie A, Milan kini berada di posisi ke-5 klasemen. Milan tertinggal empat poin dari Lazio yang ada di atasnya. Masih ada tiga bagi Milan untuk bisa mengejar. Salah satu lawan yang akan dihadapi Milan adalah Juventus.

2 dari 3 halaman

Beban Mental

Beban Mental

Duel Mbala Nzola dan Tommaso Pobega dalam laga Spezia vs AC Milan di Stadio Alberto Picco pada pekan ke-35 Serie A 2022/2023, Sabtu (14/5/20230) malam WIB. (c) Tano Pecoraro/LaPresse via AP

Pelatih AC Milan, Stefano Pioli, mengaku bahwa pasukannya tak bisa tampil optimal saat kalah dari Spezia. Para pemain Milan masih belum bisa lepas dari hasil buruk saat kalah dari Inter Milan di ajang Liga Champions.

"Tentu saja, Liga Champions ada di kepala kami dan kecewa pada leg pertama adalah hal yang wajar, tetapi kami juga tahu pentingnya Serie A. Hasil ini memperumit masa depan kami," ucap Pioli.

"Tidak banyak lagi peluang yang tersisa untuk menjadikan ini musim yang positif. Kami harus percaya bahwa kami memiliki kesempatan untuk mengalahkan Inter," tegas Pioli.

Sumber: Football Italia