Pogba: Saya Bahagia di Juve

Pogba: Saya Bahagia di Juve
Paul Pogba. (c) Ibtimes
Bola.net - Dikabarkan menjadi incaran beberapa klub besar, Paul Pogba justru menegaskan bahwa pihaknya bahagia berada di Juventus.

Bukan berita baru jika penampilan Pogba membuat beberapa klub besar Eropa tertarik untuk mendatangkannya. Terbaru, Chelsea telah menyatakan ingin mendatangkan pemain asal Prancis tersebut.

Namun Pogba mengaku bahagia bermain untuk Bianconeri. Meskipun ia mengakui bahwa hingga saat ini belum ada pembicaraan mengenai kontrak baru.

"Sekarang, saya bersama tim nasional Prancis dan saya hanya berpikir tentang melakukan yang terbaik di sini," kata Pogba kepada wartawan di markas timnas Prancis.

"Lalu, ketika saya datang kembali ke Juve, saya akan memikirkan Juve. Kami belum bicara tentang kesepakatan kontrak baru," ungkapnya. [initial]

 (sky/gag)