Pogba: Pindah ke Juve Adalah Keputusan Hebat

Pogba: Pindah ke Juve Adalah Keputusan Hebat
Pogba senang sudah pilih Juve. (c) AFP
Bola.net - Paul Pogba kembali menyatakan rasa gembira karena telah memilih untuk pindah ke Juventus. Pogba merasa dirinya berkembang pesat sebagai pemain setelah bergabung dengan La Vecchia Signora.

Pogba meninggalkan Manchester United ketika kontraknya habis pada 2012 lalu. Gelandang timnas Prancis itu mampu mengembangkan kualitasnya selama diasuh oleh Antonio Conte di Juve.

"Saya sudah mengambil keputusan hebat dengan datang ke sini dari Manchester United. Saya berterima kasih kepada Juve setiap hari karena saya mendapatkan pengalaman di sini. Saya bisa berlatih bersama pemain-pemain hebat seperti Pirlo, Vidal, Marchisio dan Buffon. Saya berterima kasih kepada United tetapi saya bahagia di Juventus," terang Pogba kepada BBC.

Pogba juga mengaku sebagai salah satu pengagum Andre Pirlo. Ia menyatakan bisa belajar banyak hal dari seniornya tersebut.

"Bisa bersama Pirlo adalah hal hebat. Anda akan belajar banyak setiap hari bersamanya. Anda akan menikmati sepakbola jika melihatnya bermain. Dia sudah menjadi pemain top selama bertahun-tahun. Saat melihatnya bermain, anda pasti ingin menjadi seperti dia." (foti/hsw)