Pogba: Musim Ini Saya Lebih Tajam

Pogba: Musim Ini Saya Lebih Tajam
Pogba musim ini lebih tajam (c) AFP
Bola.net - Sekali lagi Paul Pogba (21) menunjukkan ketajaman di depan gawang. Ia menyumbang satu gol dan membantu Juventus mengalahkan Chievo pada giornata ke-20.

Artinya Pogba telah mencetak empat gol dalam empat pertandingan terakhir di semua kompetisi. Di liga, ia sudah menorehkan lima gol.

Mantan pemain Manchester United itu pun ingin terus melanjutkan gol-golnya dan membantu Bianconeri menjadi kampiun Serie A sekali lagi.

"Saya harus terus bekerja dan melakukan apa yang saya lakukan untuk fans dan klub.

"Musim ini saya lebih tajam. Saya beruntung bisa melepaskan beberapa tembakan dan untungnya bola juga masuk ke gawang." kata pemain Prancis itu pada Sky Sport Italia. [initial]

 (spm/dct)