Pogba dan Dybala Istirahat di Derby d'Italia

Pogba dan Dybala Istirahat di Derby d'Italia
Juventus (c) AFP
- Juventus kemungkinan tidak akan tampil dengan kekuatan penuh saat menjamu Inter Milan di semifinal Copa Italia (28/1). Dua bintang utama yang kemungkinan akan absen yakni Paul Pogba dan Paulo Dybala.


Indikasi absennya dua pilar tersebut disampaikan oleh pelatih Juventus, Massimilliano Allegri dalam sesi jumpa pers jelang pertandingan yang terkanal dengan sebutan Derby d'Italia ini.


"Pogba tidak kami mainkan saat jumpa dengan Udinese, saya akan menimbang-nimbang beberapa kemungkinan mengingat Kwadwo Asamoah dalam kondisi yang baik," kata Allegri.


"Dybala? Para pemain tidak harus tampil setiap pertandingan. Ini penting karena kita semua ingin mencapai akhir musim dalam kondisi yang baik," sambungnya.


Tak cukup di situ saja, Allegri kemungkinan juga akan mengistirahatkan Claudio Marchisio dan Leonardo Bonucci. Sementara itu, Sami Khedira dan Simone Zaza dipastikan tidak bisa bermain.


"Saya mempertimbangkan Hernanes untuk menggantikan Marchisio, Sturaro juga bagus. Ketika saya mengistirahatkan Bonucci, saya akan memainkan Andrea Barzagli," ulasnya.


"Alvaro Morata bermain bagus ketika ia masuk saat lawan Roma. Dia akan bermain," tukas eks nahkoda AC Milan ini. [initial]

  (soc/asa)