
Bola.net - AC Milan dikabarkan memiliki perjanjian khusus dengan Stefano Pioli, yang nanti bisa membuat pelatih plontos itu berpeluang terus bertahan di San Siro musim depan.
Pioli direkrut oleh Milan tak lama setelah memecat Marco Giampaolo di masa-masa awal kompetisi Serie A 2019-20 digelar. Ia kemudian dikontrak selama dua tahun.
Akan tetapi beredar kabar bahwa Pioli mungkin tidak akan dipertahankan pada musim depan. Ia akan didepak karena pemilik dan CEO Rossoneri ingin memakai jasa pelatih lain.
Advertisement
Pelatih yang dimaksud adalah eks pelatih RB Leipzig, Ralf Rangnick, Milan pun disebut telah bergerak mendekati pria berkebangsaan Jerman tersebut.
Milan juga disebut telah menawarkan kontrak berdurasi tiga tahun. Rangnick juga disebut siap pindah ke San Siro, dan nanti memegang kendali penuh skuat Rossoneri.
Penolakan Rangnick
Akan tetapi keinginan Ivan Gazidis dan pemilik AC Milan terpaksa bertepuk tangan. Pasalnya ada kabar yang menyebut bahwa Ralf Rangnick menolak tawaran kontrak Rossoneri.
Kabarnya Rangnick khawatir dengan situasi Financial Fair Play yang dihadapi Milan. Setelah itu agen Rangnick kemudian menegaskan bahwa kliennya tak punya rencana berkarir di Italia.
"Gazidis dan Rangnick sudah saling kenal selama bertahun-tahun dan sering berbicara bersama. Tapi tidak ada rencana untuk bekerja sama. Ada prioritas lain saat ini," kata ungkap Marc Kosicke.
Perjanjian Milan dan Pioli
Kini muncul kabar bahwa Stefano Pioli berpeluang untuk mempertahankan pekerjaannya untuk musim depan. Sebab ia disebut memiliki perjanjian khusus tak tertulis dengan AC Milan.
Kabar ini dilansir oleh La Gazzetta dello Sport. Mereka menyebut Ivan Gazidis memiliki hubungan yang baik dengan Pioli dan ia sebenarnya mengagumi kinerja tactician asal Italia tersebut.
Dari situlah, muncul perjanjian khusus tersebut. Perjanjian itu memungkinkan untuk membebaskan manajemen Milan dari atau meninjau kontrak mantan pelatih Fiorentina itu yang saat ini bakal berakhir pada 2021.
Perjanjian itu dikabarkan didasarkan oleh hasil yang diraih Milan pada masa-masa awalnya di San Siro. Keputusan final nantinya akan bergantung dengan melihat di peringkat berapa Rossoneri nangkring setelah kompetisi berakhir.
Selain itu Gazzetta juga menyebut Gazidis nanti bakal membandingkan kondisi Milan, sebelum dan sesudah Pioli tiba di San Siro. Dan satu lagi, eks pelatih Fiorentina itu punya keunggulan yang signifikan dibandingkan Rangnick.
Mempertahankan Stefano Pioli nanti juga bisa membuat AC Milan berhemat banyak duit. Sebab gajinya masih di bawah Ralf Rangnick.
(gazzetta dello sport)
Gosip Lainnya:
- PSG Salip Manchester United Dalam Perburuan Koulibaly
- Dua Bintang Wolverhampton Masuk Daftar Belanja Arsenal, Memangnya Sanggup Beli?
- Barcelona Segera Tebus Klausul Rilis Lautaro Martinez
- Arkadiusz Milik Bersedia Tinggalkan Napoli, Sikat Gak Nih Arsenal?
- Pertahanan Arsenal Bobrok, Bek West Ham Ini Diharapkan Jadi Solusi
- Harry Kane Jadi Rebutan MU, City, dan Juventus
- Chelsea Bidik Winger Timnas Jamaika Seharga Rp1,5 Triliun
- 5 Calon Pengganti Marc-Andre ter Stegen di Barcelona, Termasuk David de Gea
Advertisement
Berita Terkait
-
Open Play 15 Maret 2020 19:49
Ikut Main Futsal di Penjara, Ronaldinho Borong Lima Gol dan Enam Assist
-
Liga Italia 15 Maret 2020 19:25
-
Liga Italia 14 Maret 2020 18:20
-
Liga Italia 13 Maret 2020 23:00
Merasa Muak, Zlatan Ibrahimovic Pilih Tinggalkan AC Milan di Akhir Musim
-
Liga Italia 13 Maret 2020 22:58
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 10:15
-
Voli 20 Maret 2025 10:09
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 09:54
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 09:46
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 09:45
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 09:45
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...