
Bola.net - - Pelatih Inter Milan, Stefano Pioli mewanti-wanti anak asuhnya untuk tidak meremehkan laga kontra Crotone pada akhir pekan nanti. Pioli menilai bukan tidak mungkin mereka bisa menelan kekalahan lagi jika mereka tidak bermain dengan kemampuan terbaik mereka.
Inter sendiri memang tengah menelan beberapa hasil yang kurang maksimal belakangan ini. Terakhir kali mereka harus dibekuk oleh Sampdoria pada tengah pekan lalu dengan skor 2-1.
Pada pertandingan akhir pekan ini, kubu La Beneamata akan berhadapan dengan Crotone. Pada pertandingan ini Inter menjadi tim yang diunggulkan mengingat Crotone saat ini berada di zona degradasi Serie A.
Meski tim lawan tengah berada dalam performa yang buruk, namun Pioli meminta agar timnya untuk tetap bermain dengan kemampuan terbaik mereka. "Tidak ada alasan bagi kami untuk meremehkan pertandingan ini [Kontra Crotone]," ujar Pioli kepada Soccerway.
"Kami melangkah ke pertandingan ini setelah meraih hasil buruk saat melawan Sampdoria dan kami tidak meraih kemenangan di dua pertandingan sebelumnya. Jadi saya rasa kami harus fokus pada pertandingan ini dan tidak memikirkan hal-hal yang terlalu jauh di depan."
"Saya ingin tim saya siap dan bersemangat pada pertandingan ini karena Crotone bukanlah lawan yang mudah. Saya tidak bisa terima jika mereka memiliki motivasi yang lebih besar daripada kami, karena kami masih harus membuktikan diri kami. Musim kami masih jauh dari kata usai, dan inilah saatnya kami membuktikan bahwa kami pantas berada di depan." tutup mantan pelatih Lazio tersebut.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 7 April 2017 23:44
-
Liga Spanyol 7 April 2017 17:47
-
Liga Italia 7 April 2017 16:03
-
Liga Italia 7 April 2017 15:59
-
Liga Champions 7 April 2017 15:40
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:59
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:58
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:57
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:56
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 15:46
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:45
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...