
Bola.net - - Blaise Matuidi memilih nomor 14 di karena nomor itu adalah nomor favoritnya sejak lama dan jika nomor itu ternyata sama dengan nomor Didier Deschamps dahulu maka itu adalah sebuah kebetulan saja.
Matuidi baru saja direkrut oleh Juventus. Ia dibeli dari dengan bandrol yang kabarnya mencapai 30,5 juta Euro.
Begitu tiba di Turin, gelandang berusia 30 tahun asal Prancis tersebut langsung memilih untuk mengenakan nomor punggung 14. Nomor itu sendiri pernah dipakai pemain Prancis lainnya di klub tersebut yakni Deschamps.
Pria yang kini melatih timnas Les Blues tersebut memang pernah memperkuat Juve cukup lama yakni dari tahun 1994 hingga tahun 1999. Ia menjadi pilar penting Bianconeri di lini tengah kala itu.
"Nomor 14 yang saya pilih adalah yang telah mengikuti saya selama bertahun-tahun, jadi saya harus mengatakan bahwa kebetulan saya memilih nomor yang sama dengan yang dimiliki Deschamps di Juve," seru Matuidi seperti dilansir Soccerway.
Didier Deschamps
Sebelum Matuidi, banyak pemain Prancis yang bermain bersama Si Nyonya Tua. Mereka pun punya sejarah yang gemilang di klub tersebut.
Selain Deschamps, masih ada pemain lain seperti Zinedine Zidane, Lilian Thuram, David Trezeguet hingga Michel Platini. Matuidi pun termotivasi untuk bisa meraih sukses seperti para pendahulunya tersebut.
"Jika Anda menganggap bahwa semua orang Prancis yang bermain untuk Juventus adalah pemain top, itu membuat saya sangat bahagia. Mereka semua mencapai banyak hal di sini dan itu membuat saya merasa positif tentang masa depan," tutupnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 22 Agustus 2017 22:09
-
Liga Spanyol 22 Agustus 2017 14:20
-
Liga Eropa Lain 22 Agustus 2017 14:00
-
Liga Eropa Lain 22 Agustus 2017 10:20
-
Liga Eropa Lain 22 Agustus 2017 07:00
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:18
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:15
-
Liga Italia 21 Maret 2025 01:01
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 00:52
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 00:41
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...