Pesan Mirabelli Kepada AC Milan Jelang Derby della Madonnina

Pesan Mirabelli Kepada AC Milan Jelang Derby della Madonnina
Inter Milan vs AC Milan (c) Bola.Net

Bola.net - - Direktur olahraga AC Milan, Massimiliano Mirabelli menuntut semua elemen klub untuk memiliki mata harimau saat menghadapi Inter Milan di Derby della Madonnina akhir pekan ini.

Rossoneri memang memiliki tugas berat dalam upaya mereka untuk bangkit dari beberapa hasil mengecewakan akhir-akhir ini. Tim asuhan Vincenzo Montella tersebut dituntut menang saat melawan rival sekota mereka, Inter Milan yang memiliki kampanye yang lebih baik daripada mereka.

Banyak pengamat yang lebih mengunggulkan Inter keluar sebagai pemenang pada pertandingan ini. Namun Mirabelli meminta timnya untuk tak berkecil hati dan menjadikan pertandingan ini sebagai arena untuk membuktikan diri.

"Semua kota siap untuk pertandingan yang paling penting pada hari Minggu malam ini," tulis Mirabelli di Instagram.

"Saya ingin kalian semua memiliki mata harimau: Curva Sud, manajemen, staf dan terutama para pemain!" pintanya.

Ya, kemenangan memang menjadi hal wajib bagi Milan bila ingin terus bersaing di papan atas. Kekalahan pada pertandingan akan membuat mereka tertinggal 10 poin di belakang Inter yang saat ini berada di posisi ketiga klasemen.