
Bola.net - - Alessandro Costacurta sudah memperingatkan FIGC untuk segera mencari pelatih baru bagi timnas Italia setelah pemecatan Giampiero Ventura beberapa waktu lalu. Kala itu, Ventura dipecat karena gagal membawa Italia ke Piala Dunia 2018 mendatang.
Mantan pemain belakang AC Milan ini memang ditunjuk sebagai wakil komisaris FIGC . Dia pun menjadi salah satu pihak yang bertanggung jawab atas penunjukan pelatih Italia berikutnya.
"Kita harus cepat dan segera menemukan pelatih Italia yang baru. Tapi, sayangnya ada banyak ahli taktik yang sudah terikat kontrak dan tidak bisa saya dekati," ujar dia dikutip dari football italia.
Sebagai contoh, dia menyebut beberapa nama pelatih Italia terkenal seperti Allegri, Spalletti dan Conte yang masih disibukkan dengan urusan klubnya.
Lebih lanjut, Costacurta bahkan menilai pelatih seperti Allegri akan terus bekerja di balik klub-klub besar sampai akhir karirnya.
"Saya rasa dalam beberapa tahun ke depan kita akan melihat Allegri duduk di bangku pelatih dari sebuah klub besar," pungkasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 19 Februari 2018 20:22
-
Liga Inggris 19 Februari 2018 17:49
Skuat The Blues Tak Terpengaruh Gonjang-ganjing Masa Depan Conte
-
Liga Inggris 19 Februari 2018 14:00
-
Liga Champions 18 Februari 2018 16:16
Conte Ungkap Kelemahan Barca yang Siap Dieksploitasi Chelsea
-
Liga Champions 18 Februari 2018 14:46
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 12:17
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 12:01
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:55
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:46
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:35
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:21
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...