Pavlovic Sudah Tiba di Milan dan Segera Gabung Rossoneri

Pavlovic Sudah Tiba di Milan dan Segera Gabung Rossoneri
Bek Red Bull Salzburg, Strahinja Pavlovic. (c) redbullsalzburg.at

Bola.net - Bek incaran AC Milan Strahinja Pavlovic dilaporkan telah mendarat di Italia untuk bergabung dengan Rossoneri.

Milan sedang berusaha memperkuat semua lini mereka pada musim panas ini. Mereka sebelumnya sudah berhasil mendatangkan Alvaro Morata.

Setelah Morata, Milan kini tampaknya akan mendatangkan bek tengah baru. Rossoneri sebelumnya mengincar bek Salzburg, Strahinja Pavlovic.

Milan mendapat kabar bagus. Bek asal Serbia itu dilaporkan sangat berminat gabung Rossoneri.

1 dari 3 halaman

Sudah Deal

Sudah Deal

Lorenzo Colombo merayakan golnya pada uji coba pramusim antara AC Milan dan Manchester City (c) AP Photo/Pamela Smith

AC Milan pun dilaporkan telah melakukan pendekatan pada pihak Salzburg. Akhirnya usaha mereka membuahkan hasil.

Milan disebut sudah mencapai kesepakatan dengan klub Austria tersebut. Rossoneri disebut akan menebusnya dengan biaya sekitar 18 juta euro.

Akan ada tambahan juga sekitar dua juta euro. Pavlovic pun disebut akan segera merapat ke skuad Milan.

2 dari 3 halaman

Pavlovic Sudah Mendarat di Italia

Pavlovic Sudah Mendarat di Italia

Stadion Giuseppe Meazza di San Siro, Milan. (c) AP Photo

Kini AC Milan akan segera menuntaskan transfer Strahinja Pavlovic. Sebab kabarnya ia telah terbang dari Serbia dan sudah mendarat di Italia.

Kabar ini disampaikan oleh Corriere dello Sport. Ia disebut mendarat di Italia pada Senin (29/07/2024) malam waktu setempat.

Setelah itu, Pavlovic dijadwalkan untuk menjalani tes medis. Setelah itu ia akan tekan kontrak dan diresmikan sebagai pemain Milan.