Paulo Dybala: Apakah Saya akan Tetap di Roma? Ya

Paulo Dybala: Apakah Saya akan Tetap di Roma? Ya
Paulo Dybala (c) AS Roma Official Twitter

Bola.net - Paulo Dybala buka suara mengenai masa depannya di AS Roma. Penyerang 29 tahun Argentina itu mengatakan kalau dia akan tetap memperkuat Giallorossi di musim 2023/2024.

Rumor seputar Dybala belakangan ini bertiup cukup kencang. Dia dikaitkan dengan beberapa klub besar Eropa.

Ada dua klub Inggris yang dikabarkan berminat kepadanya, yakni Manchester United dan Chelsea. Selain dua klub itu, ada pula raksasa Jerman, Bayern Munchen, yang disebut-sebut berencana meminangnya dari Roma musim panas ini.

Namun, Dybala sepertinya akan menjalani musim keduanya di Roma.

1 dari 1 halaman

Bahagia di Roma

Bahagia di Roma

Selebrasi Paulo Dybala usai mencetak gol untuk AS Roma (c) AP Photo/Petr David Josek

Musim 2022/2023 kemarin adalah musim pertama Dybala memperkuat Roma. Eks pemain Juventus itu mencetak 18 gol dan menyumbang delapan assist dalam 38 pertandingan untuk Roma.

"Tentu saja, saya bahagia berada di Roma," kata Dybala kepada laroma24, seperti dikutip oleh pakar transfer Eropa, Fabrizio Romano, Senin (10/7/2023).

"Apakah saya akan tetap di sini? Ya."

"Kami akan mulai berlatih besok," imbuhnya.

Sumber: Fabrizio Romano