Paul Pogba Sulit, Juventus Kebut Transfer Houssem Aouar

Paul Pogba Sulit, Juventus Kebut Transfer Houssem Aouar
Houssem Aouar (c) OL

Bola.net - Klub Serie A, Juventus diberitakan mulai bermanuver mencari pengganti Paul Pogba. Si Nyonya Tua dirumorkan tengah mencoba mendatangkan Houssem Aouar dari Lyon.

Nama Pogba sudah sangat sering dikaitkan dengan Juventus. SI Nyonya Tua ingin memulangkan gelandang Timnas Prancis itu agar kualitas tim mereka semakin memadai untuk tampil dominan di Eropa.

Namun belakangan beredar kabar bahwa Juventus kesulitan merekrut Pogba. Hal ini dikarenakan sang gelandang dipatok dengan mahar transfer yang tinggi sementara keuangan Juventus saat ini tengah kurang baik akibat pandemi corona.

RMC Sport mengklaim bahwa Juventus kini tengah mencari opsi alternatif pengganti Pogba. Mereka diberitakan akan mencoba mendatangkan pemain asal Lyon, Houssem Aouar.

Apa penyebab Juventus tertarik merekrut Aouar? Simak informasi selengkapnya di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Bakat Besar

Menurut laporan tersebut, Juventus memutuskan mengejar tanda tangan Aouar setelah mengamati aksi sang gelandang sepanjang musim ini.

Aouar merupakan salah satu pemain andalan di lini tengah Lyon. Ia menjadi starter reguler di skuat Les Gones sejak musim lalu.

Ia juga menunjukkan performa yang apik, di mana ia mengemas sembilan gol dan tujuh assist sepanjang musim ini. Alhasil Juve menilai sang gelandang bisa menjadi opsi pengganti Pogba.

2 dari 3 halaman

Harga Murah

Selain karena performanya yang ciamik, Juventus memutuskan mengejar tanda tangan Aouar karena mahar transfernya yang terjangkau.

Sang gelandang sebenarnya masih terikat kontrak di Lyon hingga tahun 2023. Namun mahar transfernya diberitakan hanya mencapai angka 50 juta Euro saja.

Harga ini hanya 1/3 dari mahar transfer yang dimiliki Pogba. Untuk itu mereka akan mengupayakan agar transfer ini bisa terwujud di musim panas nanti.

3 dari 3 halaman

Banyak Pesaing

Juventus bukan satu-satunya tim yang tertarik membajak pemain 21 tahun tersebut.

Ada Manchester City dan PSG yang dirumorkan juga sangat tertarik untuk mengamankan jasa sang gelandang.

(RMC Sport)