Paul Pogba Absen Dua Bulan, Juventus Sudah Dapatkan Penggantinya

Paul Pogba Absen Dua Bulan, Juventus Sudah Dapatkan Penggantinya
Paul Pogba tiba di Turin, Jumat (8/7/2022) malam WIB (c) Juventus FC

Bola.net - Miris betul nasib Paul Pogba. Baru juga kembali ke Juventus untuk memperbaiki kariernya, pemain berusia 29 tahun itu malah harus cedera.

Dalam laporan Foot Mercato, Pogba harus absen selama dua bulan karena cedera lutut meniskus lateral. Juventus kini mulai berhitung untuk menyikapi situasi yang dialami, apalagi bursa transfer tidak lama lagi.

Hal tersebut jelas mengganggu persiapan Juventus, setidaknya di awal musim nanti. Sebab, Pogba didatangkan awalnya untuk menjadi pemain inti setelah tujuh tahun berpisah.

Walaupun begitu, laporan Gazzetta dello Sport menyebutkan bahwa Juventus kini telah menemukan penggantinya. Pemain pengganti ini berasal dari internal tim.

1 dari 3 halaman

Tidak Jadi Dijual

Tidak Jadi Dijual

Duel antara Edin Dzeko dan Adrien Rabiot di laga Juventus vs Inter Milan pada pekan ke-31 Serie A di Allianz Stadium, Senin (04/04/2022) dini hari WIB. (c) AP Photo

Dalam laporan tersebut, pengganti Pogba adalah Adrien Rabiot. Pemain yang awalnya hendak dijual, kini tidak jadi dijual.

Juventus sejak awal tidak lagi memasukkan Rabiot ke dalam skema tim di musim baru. Bianconeri juga tidak berencana memperpanjang kontraknya yang akan habis pada 2023.

Untuk itu lah, Rabiot ingin segera dijual oleh Juventus demi menghindari sang pemain akan terlepas gratis. Namun, rekan senegaranya Pogba itu justru bakal jadi opsi sementara selama pemain bintang Juventus absen selama dua bulan.

2 dari 3 halaman

Peminat Mengantre

Peminat Mengantre

Gelandang Timnas Prancis, Adrien Rabiot. (c) AP Photo

Sejumlah peminat sudah mengantre untuk mendapatkan Rabiot. Klub yang berminat memakai jasanya berasal dari Liga Prancis, Lyon dan Paris Saint-Germain.

PSG disebutkan jadi peminat yang paling mungkin mendapatkan Rabiot. Sebab, Juventus dikabarkan juga mengincar gelandang mereka, Leandro Paredes.

Rabiot juga tidak menutup kemungkinan untuk mencari klub baru. Objektifnya adalah mencari menit bermain yang banyak supaya bisa tampil di Piala Dunia 2022 Qatar.

3 dari 3 halaman

Susun Ulang

Susun Ulang

Adrien Rabiot saat beraksi di laga Juventus vs Cagliari. (c) Lapresse via AP Photo

Sejauh ini, belum ada kepastian soal Rabiot yang tidak jadi dijual oleh Juventus demi menggantikan posisi Pogba. Tetapi jika benar, Juventus harus menyusun ulang rencana transfernya di musim panas.

Mempertahankan Rabiot berarti menutup kas masuk. Padahal, dana tersebut diperlukan Juventus untuk menambah beberapa amunisi baru.

Juventus juga tidak dalam rencana menghentikan aktivitasnya di bursa transfer. Beberapa pemain masih terus dipantau.

Sumber: Foot Mercato, Gazzeta dello Sport