
Bola.net - - Rencana Dries Mertens untuk menjajaki kemungkinan untuk bergabung dengan Manchester United mendapat tentangan. Rekan-rekannya di Napoli tidak ingin melihat Mertens pindah ke MU pada musim depan.
Mertens saat ini memang menjadi pemain yang masuk dalam bidikan MU. Pemain asal Belgia kontraknya dengan Napoli akan segera berkahir pada tahun 2018 mendatang. Namun, sejauh ini masih belum ada perpanjangan kontrak.
"Mertens pemain yang sangat berkualitas dan bisa bermain dengan baik di banyak posisi," buka winger Napoli, Lorenzo Insigne.
"Saya berharap bisa bermain bersamanya dalam waktu yang lama. Dia adalah pemain yang hebat. Klub tahu bagaimana cara mempertahankan pemain penting. Saya akan memperpanjang kontrak untuk mencapai target klub dan saya harap dia melakukan hal yang sama," sambungnya.
Keinginan agar Mertens tetap bertahan juga diucapkan oleh Marek Hamsik. Kapten Napoli ini menilai bahwa keberadaan Mertens sangat penting bagi klub. Ia yakin bahwa Napoli bisa meraih gelar juara bersama dengan Mertens.
"Kami ingin menjadi juara di sini. Kami semua ingin Mertens tetap bertahan, dia bahagia, dia punya peran yang bagus dan membantu tim ini. Kami berada di posisi yang lebih di klasemen dan itulah yang kami inginkan," tandasnya.
Mertens musim ini memang punya peran sentral bagi Napoli. Pemain berusia 29 tahun tersebut telah mencetak 22 gol untuk Napoli di pentas Serie A.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 30 April 2017 23:02
-
Liga Inggris 30 April 2017 22:46
-
Liga Spanyol 30 April 2017 22:42
-
Liga Inggris 30 April 2017 19:51
-
Liga Inggris 30 April 2017 07:00
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 20:28
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 20:20
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 20:03
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 19:59
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 19:57
-
Piala Dunia 20 Maret 2025 19:54
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...