Orsi: Musim Lalu Juventus, Musim Ini Inter

Orsi: Musim Lalu Juventus, Musim Ini Inter
Inter Milan (c) AFP
Bola.net - Fernando Orsi menjagokan Inter Milan untuk meraih Scudetto Serie A 2015/16. Menurut mantan kiper Lazio itu, Inter punya peluang lebih baik daripada juara bertahan Juventus maupun AS Roma.

Musim ini, Inter masih sempurna dengan lima kemenangan beruntun dan memimpin klasemen sementara hingga giornata 5. Sementara itu, Roma baru punya delapan angka. Juventus malah lebih parah, cuma lima angka dari lima laga.

"Juventus meraih Scudetto musim lalu, tapi tidak akan bisa musim ini. Dalam persaingan dengan Roma dan Juventus, saya rasa Inter bisa menang," kata Orsi seperti dikutip Forza Italian Football.

"Giallorossi dan sang juara bertahan sedang krisis. Itu bukan situasi yang mudah. Mereka berdua dalam kesulitan besar dan tak bisa menampilkan permainan terbaik," pungkasnya.

Inter masih sempurna. Akhir pekan ini, pasukan Roberto Mancini akan mendapatkan ujian berat, yaitu menjamu peringkat dua Fiorentina di Giuseppe Meazza. [initial]

 (fif/gia)