
Bola.net - Wonderkid Chelsea, Cesare Casadei buka suara terkait spekulasi masa depannya. Ia menegaskan bahwa ia masih berkomitmen untuk melanjutkan karirnya di Chelsea.
Casadei bergabung dengan Chelsea di musim lalu. Di musim perdananya, ia gagal menembus tim utama The Blues, di mana ia lebih banyak bermain di tim junior Chelsea.
Casadei sendiri baru-baru ini mencuri perhatian di Piala Dunia U-20 2023. Ia menjadi pemain terbaik di turnamen tersebut setelah ia membawa timnas Italia U-20 mencapai final.
Advertisement
Berkat penampilan apiknya itu, sejumlah klub top Serie A berminat menggunakan jasa sang gelandang di musim depan. Sebut saja Juventus, AC Milan dan Inter Milan dilaporkan ingin meminjamnya dari Chelsea.
Simak komentar Casadei mengenai rumor tersebut di bawah ini.
Ingin Jadi Pemain Chelsea
Baru-baru ini, Casadei dimintai tanggapan mengenai rumor ia akan kembali ke Italia pada musim depan.
Namun sang gelandang menekankan bahwa ia belum tertarik kembali ke Italia meski ia belum mampu menembus tim utama Chelsea.
"Saya pindah ke Chelsea untuk perjalanan jangka panjang, bukan untuk misi jangka pendek. Pihak klub berinvestasi pada pemain muda dan saya ingin menjadi bagian dari proyek mereka," ujar Casadei yang dikutip Football Italia
Main di Liga Terbaik
Bagi Casadei, Premier League adalah kompetisi terbaik di dunia.
Sang gelandang menolak menyerah, di mana ia bertekad untuk bekerja keras agar mampu menembus tim utama Chelsea di musim depan.
"Saya memiliki ambisi untuk mengenakan seragam Chelsea dan bermain di Premier League, di mana saat ini Premier League adalah liga nomor satu di dunia," ia menambahkan.
Ada Kesempatan
Menurut kabar yang beredar di Inggris, performa Casadei di Piala Dunia U-20 kemarin ternyata diamati oleh Mauricio Pochettino.
Manajer anyar Chelsea itu dilaporkan tertarik untuk menjajal sang gelandang di pra musim Chelsea.
Klasemen Premier League
(Football Italia)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 24 Juni 2023 23:00
Harga Moises Caicedo Tidak Boleh Lebih dari Aurelien Tchouameni
-
Liga Italia 24 Juni 2023 11:45
Tinggalkan Chelsea, Cesar Azpilicueta Sepakat Gabung Inter Milan
-
Liga Inggris 24 Juni 2023 10:07
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 08:01
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:40
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:38
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:35
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:32
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:27
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...