Nonton Siaran Live Streaming AS Roma vs Lecce Hari Ini, 10 Oktober 2022

Nonton Siaran Live Streaming AS Roma vs Lecce Hari Ini, 10 Oktober 2022
Selebrasi Paulo Dybala usai mencetak gol di laga Empoli vs AS Roma, Selasa (13/9/2022) (c) La Presse via AP Photo

Bola.net - Berikut jadwal dan siaran langsung live streaming AS Roma vs Lecce di Vidio, Senin (10/10/22) dinihari WIB. Duel Arsenal vs Liverpool ini merupakan lanjutan Serie A 2022-2023.

Pekan lalu, AS Roma menampilkan permainan apik untuk mengalahkan tuan rumah Inter Milan. Giallorossi meraih comeback win 2-1 berkat gol-gol Chris Smalling dan Paulo Dybala.

Namun, tim asuhan Jose Mourinho itu kemudian dipaksa menyerah oleh sang tamu Real Betis di Liga Europa. Sempat unggul lewat gol penalti Paulo Dybala menit 34, mereka akhirnya kalah 1-2 setelah kebobolan di menit 40 dan menit 88.

Kali ini, Roma akan kembali main kandang, yakni melawan Lecce dalam lanjutan kompetisi Serie A. Tim promosi ini sendiri cukup percaya diri menatap laga kontra Roma.

Sebab, Lecce tak terkalahkan dalam tiga laga terakhirnya, di mana mereka imbang 1-1 dengan Monza, menang 2-1 atas Salernitana, dan imbang 1-1 dengan Cremonese.

Namun, di atas kertas, Roma tentu lebih kuat jika dibandingkan tiga lawan terakhir Lecce tersebut. Roma pun diyakini bakal mampu menebus kekalahan di Liga Europa dengan menaklukkan Lecce dan mengamankan poin penuh.

Berikut jadwal dan link siaran live streaming AS Roma vs Lecce selengkapnya di Vidio.

1 dari 2 halaman

Jadwal dan Link Live Streaming

AS Roma vs Lecce

Stadion: Olimpico Stadium

Jadwal: Senin, 10 Oktober 2022

Pukul: 01.45 WIB

Live streaming: Vidio

Link streaming: Klik tautan berikut ini

2 dari 2 halaman

Roma selalu menang dalam 3 laga terakhirnya melawan Lecce di semua kompetisi.

Roma memenangi 9 dari 10 laga terakhirnya melawan Lecce di semua kompetisi (M9 S0 K1).

Roma selalu mencetak minimal 2 gol dalam 6 laga kandang terakhirnya melawan Lecce di semua kompetisi.

Roma selalu kebobolan 1 gol dalam 3 laga terakhirnya di Serie A.

Roma cuma kalah 1 kali dalam 11 laga kandang terakhirnya di Serie A (M6 S4 K1).

Roma mencatatkan 5 clean sheet dalam 8 laga kandang terakhirnya di Serie A.

Lecce selalu kebobolan 1 gol dalam 7 laga terakhirnya di Serie A.