Nih 5 Pemain Berpaspor Brasil yang Direkrut Chelsea, Andrey Santos Berikutnya?

Nih 5 Pemain Berpaspor Brasil yang Direkrut Chelsea, Andrey Santos Berikutnya?
Skuad Chelsea yang berduel lawan Nottingham Forest di laga pekan ke-18 Premier League 2022/2023 di City Ground, MInggu (01/01/2023) malam WIB. (c) AP Photo/Rui Vieira

Bola.net - Rakasa Premier League Chelsea dikabarkan akan segera mendatangkan Andrey Santos, wonderkid asal Brasil.

Andrey dianggap sebagai salah satu talenta terbesar di sepak bola Brasil. Dia telah bermain di Timnas Brasil U-20.

Andrey pun dilirik sejumlah klub top Eropa. Namun pada akhirnya Chelsea dikabarkan memenangi perburuan pemain 18 tahun tersebut.

ESPN melaporkan bahwa Chelsea telah menyetujui kesepakatan dengan Vasco da Gama. Transfernya disebut akan dilakukan pada jendela transfer Januari 2023 ini.

Jika jadi merapat ke Stamford Bridge, bagi Chelsea, Andrey bukanlah pemain asal Brasil pertama yang mereka rekrut. Mereka sebelumnya sudah pernah merekrut pemain-pemain Samba.

Berikut lima pemain Samba yang pernah atau sedang memperkuat Chelsea versi Daily Star, termasuk Jorginho. Sebab meski ia berpaspor Italia, darah Brasil mengalir kental dalam nadinya.

1 dari 5 halaman

Thiago Silva

Thiago Silva

Thiago Silva, bek Chelsea (c) AP Photo

Hanya sedikit yang bisa memprediksi seberapa besar dampak Thiago Silva pada Chelsea ketika tiba pada 2020 lalu. Sebab saat itu dia sudah berusia 35 tahun.

Meski sudah uzur, Thiago pantas dipuji. Dia bisa dibilang sebagai pemain Chelsea yang paling konsisten selama dua tahun terakhir.

Thiago Silva pun pantas disebut sebagai salah satu bek terbaik Chelsea sekarang ini. Padahal masa tugasnya relatif singkat di Stamford Bridge.

Musim ini SIlva masih tetap jadi andalan lini belakang Chelsea. Dia sudah bermain sebanyak 19 kali bagi The Blues.

2 dari 5 halaman

Diego Costa

Diego Costa

Diego Costa (c) AFP

Dia adalah yang pertama dari tiga pemain dalam daftar ini yang mewakili negara yang berbeda. Tetapi jangan salah, Diego Costa adalah orang Brasil yang brilian.

Costa membawa Chelsea meraih dua gelar Premier League dalam tiga musim. Dalam dua musim itu ia sukses masing-masing mencetak 20 gol.

Dia tetap menjadi satu-satunya kisah sukses penyerang The Blues dalam satu dekade terakhir. Meski semuanya berakhir dengan kurang bahagia setelah berselisih dengan Antonio Conte pada 2017, Costa akan selalu menjadi favorit fans Chelsea.

3 dari 5 halaman

Jorginho

Jorginho

Gelandang Chelsea, Jorginho. (c) AP Photo/Kin Cheung

Dia memang tak punya fisik yang kekar dan bukan juga pemain yang lincah. Tapi tidak diragukan lagi Jorginho adalah gelandang efektif yang luar biasa.

Meski menjalani awal yang lambat di Stamford Bridge, pemain Timnas Italia kelahiran dan berdarah Brasil ini telah berkembang menjadi pilar Chelsea yang paling penting. Dia hampir tidak pernah absen dari pertandingan penting, tidak peduli siapa manajernya.

Performanya pun nyaris berbuah penghargaan prestisius. Dia finis ketiga dalam daftar Ballon d'Or 2021.

4 dari 5 halaman

David Luiz

David Luiz

David Luiz (c) CFC


David Luiz memang kerap dikritik. Akan tetapi dia adalah pemain yang jauh lebih baik daripada yang dikatakan orang-orang.

Penampilannya di final Liga Champions 2012 saja sudah bisa memberinya tempat di lima besar di sini. Dia juga tampil sempurna dalam kampanye peraih gelar Chelsea tahun 2017.

David Luiz mengaku memiliki visi yang berbeda dengan Frank Lampard di Chelsea. Hal itulah yang membuat Luiz memilih pindah ke Arsenal.

Kepindahan Luiz dari Chelsea ke Arsenal sebenarnya cukup mengejutkan. Dia meminta pindah menjelang hari terakhir bursa transfer Premier League 2019.

5 dari 5 halaman

Willian

Willian

Willian. (c) AFP

Karier Willian di Chelsea sedikit campur aduk. Tapi dia bisa dipuji karena performanya yang konsisten.

Fans menyukainya, paling tidak karena caranya menolak Tottenham sebelum kepindahannya pada tahun 2013. 63 gol dalam tujuh musim adalah hasil yang cukup bagus baginya.

Terutama, jka mempertimbangkan betapa sedikitnya gol yang dikoleksinya sejak ia pergi dari Chelsea. Termasuk saat dirinya gabung Arsenal.

Sumber Asli: Daily Star
Disadur dari: Bola.com/Penulis Wiwig Prayugi
Published: 01/01/2023