Niang Menuju Fenerbahce

Niang Menuju Fenerbahce
M'Baye Niang (c) AFP

Bola.net - - Hadirnya sejumlah muka baru di AC Milan membuat beberapa pemain lawas terancam dilepas. Salah satunya adalah penyerang 22 tahun Prancis M'Baye Niang.

Niang kabarnya bakal menuju Turki. Menurut Premium Sport, dia sedikit lagi akan bergabung dengan . Nilai transfernya berkisar antara €15 juta - €18 juta.

Sebelumnya, Niang dikaitkan dengan Everton dan Torino. Namun Fenerbahce lah yang diyakini telah melesat ke posisi terdepan dalam perburuan.

Menurut sumber yang sama, Fenerbahce sudah berhasil meyakinkan Niang untuk bergabung dengan mereka.

Jika setuju, Niang bakal dikontrak Fenerbahce selama empat tahun ke depan. Nilai kontraknya sekitar €3,5 juta per musim.

Niang direkrut Milan dari Caen pada tahun 2012. Dia lalu dipinjamkan ke Montpellier pada tahun 2014, Genoa 2015 dan Watford 2017.

Bersama Milan, Niang mencetak 12 gol dalam 77 penampilan di semua ajang.