Niang: Ingin Eropa? AC Milan Harus Seperti Lawan Chievo

Niang: Ingin Eropa? AC Milan Harus Seperti Lawan Chievo
Mbaye Niang (c) ist
- Penyerang AC Milan, M'Baye Niang mengatakan bahwa timnya harus terus bermain seperti saat mengalahkan Chievo bila ingin menembus Eropa musim depan.


Rossoneri sudah absen terlalu lama di Eropa. Namun kemenangan 3-1 atas Chievo membuat mereka kini menempati posisi ketiga klasemen, atau batas terakhir Liga Champions.


"Kami memberikan segalanya. Kemenangan ini layak dan kami harus merayakannya. Bila kami ingin memiliki musim yang hebat, itu berarti kami harus memenangkan jenis permainan seperti ini," ujarnya kepada Mediaset Premium.


"Bila kami terus seperti ini, maka kami dapat berbicara tentang Eropa. Kami memiliki 16 poin, tapi kami harus tetap rendah hati, karena ini baru awal," tandasnya.


Tiga gol kemenangan AC Milan sendiri dicetak oleh Jurac Kucka, Mbaye Niang dan bunuh diri Dario Dainelli. Sedangkan gol balasan tuan rumah dicetak Valter Birsa.[initial]


 (foti/dzi)