
Bola.net - Seorang fans AC Milan memberi ancaman yang mengerikan kepada winger Rafael Leao. Jika sang pemain bintang tidak meneken kontrak baru, maka sang penggemar mengancam akan memotong kakinya sendiri!
Rafael Leao menunjukkan performa yang luar biasa pada musim 2021/2022 lalu. Pemain asal Portugal punya andil yang besar atas gelar scudetto Serie A yang direngkuh pasukan Stefano Pioli.
Musim lalu, Rafael Leao mencetak 11 gol dan 10 assist dari 34 laga Serie A. Dia adalah pemain dengan keterlibatan gol paling banyak di Milan. Gol-gol aksi gemilang Leao acap kali jadi penentu kemenangan Milan.
Advertisement
Leao kemudian mendapatkan ganjaran gelar Pemain Terbaik Serie A musim 2021/2022. Milan pun berencana untuk memperbaiki kontraknya. Yuk simak ulasan selengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Ancam Potong Kaki!
Kontrak Rafael Leao dengan AC Milan tidak akan habis dalam waktu dekat. Leao masih terikat kontrak yang baru akan habis pada Juni 2024. Namun, Milan mengambil inisiatif untuk memperbaharui kontrak Leao lebih cepat.
Milan ingin memastikan Leao bertahan di klub lebih lama lagi. Milan menyadari situasi sulit yang mungkin mereka akan hadapi musim depan. Leao punya banyak klub peminat dan musim depan kontraknya tersisa satu tahun.
Milan telah melakukan negosiasi dengan Leao soal kontrak baru, akan tetapi belum ada kesepakatan. Nah, merespon kabar itu, seorang fans mengancam akan memotong kakinya jika Leao tidak meneken kontrak baru.
"Jika Leao tidak memperbaharui kontrak, saya akan memotong kaki saja," tulis seorang fans dengan akun Twitter @gabbocin. Pada unggahan itu, @gabbocin juga menyertakan sebuah video kaki yang ditato wajah Rafael Leao.
Se non rinnova Leão mi taglio la gamba pic.twitter.com/oqBkuJZteW
— Gabriele (@gabbocin) July 14, 2022
Situasi Rafael Leao
Rafael Leao memberi respon atas apa yang dituliskan @gabbocin di akun Twitter miliknya. Pemain 23 tahun itu memberikan emoticon menangis dan permintaan maaf. Tapi, tidak ada kata-kata yang dituliskan oleh Leao.
😭😭😭😭😭🙏🏾🙏🏾🙏🏾🙏🏾🙏🏾
— Rafael Leão (@RafaeLeao7) July 14, 2022
Leao mendapatkan gaji 1,5 juta euro per musim berdasar kontrak yang berlaku saat ini. Nah, Milan bakal menaikkan gaji Leao hingga 6 juta euro per musim pada kontrak baru yang ditawarkan.
Milan juga akan menurunkan klausul pelepasan pada kontrak Leao. Saat ini, Leao punya klausul pelepasan dengan nilai 150 juta euro. Pada kontrak baru yang disodorkan, klausul pelepasan Leao bakal turun menjadi 90 hingga 100 juta euro.
Sumber: Football Italia
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Javier Zanetti Tegaskan Paulo Dybala Tak Punya Tempat di Inter Milan, tapi...
- Update Transfer Resmi Serie A 2022/2023
- Koulibaly Pindah ke Chelsea, Napoli Bajak Bek Manchester United Ini?
- Juventus Cek Ombak untuk Transfer Gabriel Magalhaes
- Usai Jual Kalidou Koulibaly, Napoli Percaya Diri Dapatkan Paulo Dybala
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 14 Juli 2022 15:18
-
Liga Italia 14 Juli 2022 05:55
Milan Sudah Naikkan Tawarannya, De Ketelaere Makin Dekat ke San Siro
-
Liga Inggris 13 Juli 2022 16:24
Siap Siaga! Chelsea Pantau Nego Kontrak Leao dengan AC Milan
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:41
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:12
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...