Napoli vs Milan, Ini Pemain Terbaik Rossoneri Versi Sacchi

Napoli vs Milan, Ini Pemain Terbaik Rossoneri Versi Sacchi
Theo Hernandez (kiri) bersitegang dengan Victor Osimhen di laga Napoli vs AC Milan di pekan ke-28 Serie A 2021-22 di Stadion Diego Armando Maradona, Senin (07/03/2022) dini hari WIB. (c) LaPresse via AP Photo

Bola.net - Arrigo Sacchi mengatakan pahlawah kemenangan AC Milan atas Napoli yang sebenarnya adalah Rafael Leao dan Theo Hernandez.

Milan bertamu ke markas Napoli di laga pekan ke-28 Serie A 2021-22, Senin (07/03/2022) dini hari WIB. Partenopei sangat tangguh.

Mereka pun kerap menyulitkan Milan. Akan tetapi pada akhirnya malah Rossoneri yang keluar sebagai pemenang.

Mereka mengalahkan Napoli dengan skor 0-1. Satu-satunya gol di laga itu dicetak oleh Olivier Giroud.

1 dari 3 halaman

Alasan Napoli Kalah

Arrigo Sacchi kemudian membeberkan apa alasan AC Milan bisa menang atas Napoli. Ia mengatakan Partenopei tak punya mentalitas pemenang.

“Napoli tidak bereaksi karena Milan terus menyerang. Merekalah yang pertama mendapatkan bola. Kinerja mengecewakan dari pemain sayap Matteo Politano dan Lorenzo Insigne memengaruhi permainan. Zielinski juga tidak berbuat cukup. Namun, pertahanan Milan nyaris sempurna," terangnya pada Gazzetta dello Sport.

“Satu-satunya solusi Napoli adalah mengoper bola ke Osimhen. Ia bagus, tetapi ia tidak bisa menyelesaikan semuanya sendiri," seru Sacchi.

“Napoli tidak terbiasa untuk menang, mereka tidak memiliki budaya sukses yang mereka butuhkan untuk naik ke puncak,” klaim Sacchi.

2 dari 3 halaman

Pemain Terbaik Milan

Arrigo Sacchi lantas ditanya siapa pemain terbaik AC Milan di laga lawan Napoli tersebut. Ia tak menyebut nama Olivier Giroud dan justru menunjuk nama Theo Hernandez dan Rafael Leao.

“Leao dan Hernandez. Leao tampaknya memiliki skuter, sementara yang lain memiliki sepeda. Sangat mengesankan melihat betapa mudahnya ia memenangkan duel satu lawan satu," terangnya.

“Sekarang ia harus menjadi lebih konsisten. Hernandez memiliki kekuatan dan kekuatan yang luar biasa. Ia tidak pernah menyerah dan di menit-menit terakhir, ia memiliki stamina untuk membuat lari akhir dan menawarkan assist yang sempurna untuk Alexis Saelemaekers. Saya juga menyukai [Ismael] Bennacer dan [Franck] Kessie," seru Sacchi.