Napoli vs AS Roma, Duel Penentu Siapa Pesaing Utama Juventus

Napoli vs AS Roma, Duel Penentu Siapa Pesaing Utama Juventus
Preview Napoli vs AS Roma (c) Bola.Net
- Mantan presiden AS Roma, Rosella Sensi mengatakan bahwa siapa pun yang kalah dalam pertemuan Napoli vs AS Roma akhir pekan ini, akan menjadikan yang kalah itu jauh lebih sulit untuk bersaing dengan Juventus berebut scudetto musim ini.


Napoli dan Roma saat ini berada di posisi kedua dan ketiga klasemen sementara Serie A. Keduanya sendiri hanya dipisahkan satu poin dari tujuh pertandingan.


Salah satu dari keduanya dituntut untuk menang demi terus menempel Juventus, yang kini unggul empat poin dari peringkat kedua. Karena itu, kekalahan akan membuat yang kalah kesulitan untuk bersaing scudetto.


"Napoli dan AS Roma bersaing ketat di klasemen, sehingga ini selalu menjadi pertandingan besar antara mereka," ujarnya kepada Radio Kiss Kiss.


"Barang siapa kalah, itu akan menjadi jauh lebih sulit untuk maju dan menantang Juventus berebut scudetto. Pertandingan akhir pekan ini akan menjadi ujian besar bagi kedua tim ini," sambungnya.


"Kita akan melihat apakah Manolo Gabbiadini bisa membuat Napoli melupakan Arkadiusz Milik, sementara saya berharap Edin Dzeko bisa terus memberikan kontribusi pada tim lewat cara yang telah dia tunjukkan akhir-akhir ini," tandasnya.[initial]


 (foti/dzi)