Napoli Siap Tampung Cavani, Asal Dikasih Secara Gratis

Napoli Siap Tampung Cavani, Asal Dikasih Secara Gratis
Edinson Cavani (c) AP

Bola.net - - Presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis, punya syarat nyeleneh jika Edinson Cavani ingin kembali ke klubnya. Ia mengatakan bahwa dirinya bakal menerima kepulangannya jika PSG bersedia melepasnya tanpa biaya.

Cavani punya masa-masa menyenangkan bersama Il Partenopei. Namanya mulai dikenal oleh publik saat bermain di klub yang juga pernah dibela pemain legendaris, Diego Maradona, itu selama tiga musim terhitung dari tahun 2010.

Ia sempat mempersembahkan trofi Coppa Italia sebelum akhirnya direkrut oleh PSG di tahun 2013. Biaya untuk mendapatkannya pun terbilang tidak murah, Les Parisiens harus mengeluarkan uang sebesar 64 juta euro.

Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.

1 dari 3 halaman

Yakin Cavani Rindu Napoli

Pada bursa transfer musim panas kemarin, Cavani berulang kali dikaitkan dengan mantan klubnya tersebut. De Laurentiis pun merasa wajar jika penyerang asal Uruguay itu ingin kembali ke Napoli, sebab ada banyak hal yang tak bisa ia temui di Paris.

"Saya merasa senang bisa bertemu dengannya di Paris, kami berpelukan dan saya membawanya ke ruang ganti. Semuanya jelas, dia punya dua anak di sini dan bagaimana bisa anda tidak merindukan Naples?" ujar De Laurentiis kepada Radio Kiss Kiss Napoli.

"Bila anda melihat Paris, anda tidak memiliki Capri dan semua hari-hari indah ini. Dan di ibukota Prancis itu, anda tidak akan merasakan cinta di jalan seperti yang terjadi di sini," lanjutnya.

2 dari 3 halaman

Syarat De Laurentiis

De Laurentiis pun mengungkapkan syarat-syarat agar sang pemain bisa kembali ke Napoli. Pertama adalah PSG siap memberikannya secara gratis berhubung kontraknya akan berakhir, kedua jika sang pelatih, Carlo Ancelotti, memberikan persetujuan.

"Bila, pada akhir musim, dan dengan persetujuan dari Ancelotti, PSG memberinya secara gratis atau harga miring karena kontraknya akan habis, dan bila dia setuju digaji 6-7 juta euro permusim, maka dia - saya ulangi, jika disetujui Ancelotti - bisa kembali," tambahnya.

"Di atas semua itu, El Matador [julukan Cavani] harus paham bahwa filosofi yang paling penting sekarang adalah tentang semua 24 pemain di sini," tandasnya.

Pada musim ini, Cavani sudah tampil sebanyak 12 kali dalam semua ajang yang diikuti PSG. Selain itu, ia juga telah membukukan total sembilan gol serta tiga assist.

3 dari 3 halaman

Saksikan Juga Video Ini

Penyerang Chelsea, Olivier Giroud, akan turut tampil dalam film animasi 'Spiderman: Into The Spider Verse'. Seperti apa peran pemain Timnas Prancis tersebut? Cari tahu pada tautan video yang tersedia di bawah ini.