Napoli: Roma Bisa Dapatkan Balzaretti

Napoli: Roma Bisa Dapatkan Balzaretti
Aurelio De Laurentiis, presiden Napoli. (c) AFP
Bola.net - Napoli nampaknya telah mengirim sinyal menyerah untuk perburuan Federico Balzaretti. Meski begitu, Presiden Aurelio De Laurentiis telah menyiapkan rencana cadangan.

Napoli nampak berada di posisi terdepan untuk mendapatkan Balzaretti. Partenopei pun telah melayangkan penawaran guna menggaet bek timnas Italia tersebut. Akan tetapi, pemain Palermo ini tidak menaruh minat sama sekali untuk merumput bersama jawara Copa Italia tersebut.

Kabar terakhir menyebutkan bahwa pemain 31 tahun ini lebih memilih untuk bermain bersama AS Roma. Melihat kondisi tersebut, pihak Napoli lebih memilih untuk melepas pemain incarannya tersebut hijrah ke ibu kota dan menyiapkan strategi lain.

"Roma bisa memiliki Balzaretti. Bagaimanapun juga, Valon Behrami bisa bermain melebar dan mungkin bisa diposisikan di tengah, selain itu kami juga masih memiliki Hugo Campagnaro yang yang bisa dimainkan di berbagai posisi," terang De Laurentiis.

Akan tetapi, bos Napoli ini meletakkan harapannya kepada pemain muda mereka, Lorenzo Insigne. Ia adalah pemain yang akan memberikan perbedaan bagi Azzurri.  (foti/bgn)