Musim Ini, Posisi Ketiga Atau Kedua Saja tak Cukup Bagi AC Milan!

Musim Ini, Posisi Ketiga Atau Kedua Saja tak Cukup Bagi AC Milan!
Skuat AC Milan merayakan gol Theo Hernandez ke gawang Venezia di pekan kelima Serie A 2021-22 di San Siro, Kamis (23/09/2021) dini hari WIB. (c) AP Photo

Bola.net - Winger AC Milan Alexis Saelemaekers menegaskan musim ini Rossoneri tak terima jika hanya finis di posisi ketiga atau kedua saja di Serie A 2021-22.

Klaim tersebut ia lontarkan setelah AC Milan berduel lawan Venezia di pekan kelima Serie A 2021-22, Kamis (24/09/2021) dini hari WIB. Saelemaekers saat itu diistirahatkan oleh Stefano Pioli.

Milan kesulitan menghadapi permainan kompak Venezia. Rossoneri pun tak bisa mencetak gol sama sekali di babak pertama.

Di babak kedua, Saelemaekers dimasukkan bersama Theo Hernandez. Milan kemudian bisa menjebol gawang Venezia dua kali dan menang 2-0.

1 dari 2 halaman

Saelemaekers yang Bahagia

Alexis Saelemaekers tampil apik meski sebagai pemain pengganti. Ia kerap merepotkan para gelandang dan bek Venezia.

Pemain asal Belgia itu juga ikut andil atas terciptanya gol kedua AC Milan yang dicetak oleh Theo Hernandez. Saelemaekers adalah pemain yang memberikan assist pada bek Prancis tersebut.

Usai laga, Saelemaekers merendah meski mendapat pujian atas penampilannya di laga itu. Namun ia merasa ikut senang karena berhasil membantu Milan mengalahkan Venezia.

“Saya mencoba membantu tim, pemain pengganti memiliki dampak yang baik dan kami senang,” kata Saelemaekers kepada Sky Sport Italia.

2 dari 2 halaman

Milan Incar Scudetto

Musim lalu, AC Milan nyaris jadi juara Serie A 2021-22. Namun pada akhirnya mereka cuma bisa jadi runner-up saja, di bawah Inter Milan.

Musim ini, Alexis Saelemaekers merasa Milan sudah jadi tim yang lebih baik. Ia pun menegaskan Rossoneri musim ini tak terima jika hanya finis di peringkat ketiga atau kedua saja di pentas Serie A.

“Tim yang kompetitif selalu ingin menang, dan itulah yang akan kami coba lakukan musim ini. Kami tidak mulai mencari untuk finis kedua atau ketiga," serunya.

“Kami akan menjalaninya satu per satu dan melihat apa yang terjadi, tetapi kami mengincar yang teratas," klaim Saelemaekers.

Usai melawan Venezia, AC Milan akan berhadapan dengan Spezia di laga lanjutan Serie A 2021-22. Setelah itu Alexis Saelemaekers dkk akan berduel lawan Atletico Madrid di Liga Champions.

(Sky Sport Italia)