Moratti Minta Inter Milan Lupakan Soal Conte

Moratti Minta Inter Milan Lupakan Soal Conte
Massimo Moratti (c) AFP

Bola.net - - Mantan presiden Inter Milan, Massimo Moratti, belum lama ini mengatakan bahwa klub lamanya tak perlu terus berlama-lama memikirkan dan berharap merekrut Antonio Conte.

Manajer itu belakangan dikaitkan dengan kabar bahwa ia akan kembali ke Serie A, di mana manajemen Inter dikabarkan tertarik untuk meminang Conte sebagai bagian dari proyek baru yang akan mereka jalankan di Giuseppe Meazza.

Namun demikian, Moratti berkeras bahwa Nerazzurri harusnya terus memberikan kepercayaan pada Stefano Pioli. Mantan arsitek Lazio tersebut sudah berhasil mengangkat performa Inter sejak ia ditunjuk menggantikan Frank de Boer yang dipecat di awal musim.

Antonio ConteAntonio Conte

"Tentu, saya menyukai Conte," tutur Moratti ketika ditanya soal rumor yang belakangan ini beredar di Italia, sebagaimana dilansir TMW.

"Namun demikian, saya pikir tidak tepat jika klub kembali memutuskan untuk mengganti pelatih."

Conte sendiri sebelumnya sudah dengan tegas membantah bahwa ia berniat untuk bertahan selama beberapa tahun mendatang di Stamford Bridge.

Chelsea kini tengah duduk di puncak klasemen sementara Premier League dengan keunggulan tujuh poin dan delapan laga tersisa. Itu artinya Conte ada di jalur tepat untuk merengkuh gelar juara liga di musim perdananya di Inggris.