Morata: Real Madrid? Saya Hanya Ingin Menang dengan Juve

Morata: Real Madrid? Saya Hanya Ingin Menang dengan Juve
Alvaro Morata (c) AFP
Bola.net - Alvaro Morata mengindikasikan akan tetap berseragam Juventus dan ingin mengukir banyak prestasi. Pemain yang masih memiliki ikatan dengan Real Madrid ini pun enggan membicarakan soal kembali ke Santiago Bernabeu.

Setelah meninggalkan Real Madrid, Morata gabung dengan Juventus pada musim panas tahun lalu. Di dalam kontrak pemain 22 tahun tersebut terdapat klausul pembelian kembali dengan harga 30 juta pounds.

Berseragam Bianconeri, Morata menjadi andalan barisan depan pasukan Massimiliano Allegri. Diturunkan kontra Manchester City fase grup Liga Champions tengah pekan kemarin (16/9), pemain kelahiran Madrid ini, menjadi penentu kemenangan 2-1.

Melihat performanya yang meyakinkan, muncul rumor bahwa mantan klubnya akan mengaktifkan klausul. Kepada reporter yang menanyakan soal hal itu, Morata hanya menjawab: "Saya hanya memikirkan kemenangan bersama Juventus."

Menurut laporan yang dilansir La Gazzetta dello Sport, Morata akan diberikan kontrak baru dan kenaikan gaji dari 2,5 juta euro menjadi 3,5 juta euro per musim. [initial]

 (foti/shd)