Morata Kritik Komentar Negatif Totti

Morata Kritik Komentar Negatif Totti
Totti dibayang-bayangi oleh Morata. (c) afp
Bola.net - Alvaro Morata turut mengkritik pernyataan Francesco Totti di depan media terkait kemenangan Juventus lawan AS Roma akhir pekan kemarin.

Seperti yang diketahui, Juve menang tipis 3-2 atas Roma. Namun kemenangan itu dibumbui dengan kontroversi 3 penalti, yang dua di antaranya dihadiahkan untuk Bianconeri. Usai laga, Totti yang geram dengan hasil tersebut menuding bahwa wasit sudah membantu kemenangan Si Nyonya Tua atas timnya.

Tudingan Totti itu mendapat balasan keras dari beberapa pihak di Juve. Morata pun akhirnya juga tak ketinggalan untuk memberikan kritik pada Il Capitano Roma tersebut seperti dikutip oleh Goal.

"Jika saja mereka menang, mereka tak akan mengatakan apa-apa. Itu adalah laga yang bertensi tinggi. Tak mudah menerima kekalahan di laga yang sangat penting, terutama jika kekalahan itu diterima di menit-menit akhir pertandingan," tutur pemain asal Spanyol tersebut.

"Totti adalah pemain yang hebat, sangat berpengalaman. Namun dia semestinya tak mengucapkan hal-hal tersebut," kritik eks pemain Real Madrid ini. [initial]

 (gl/dim)