Montolivo: Balotelli Tak Akan Dimanja

Montolivo: Balotelli Tak Akan Dimanja
Montolivo tak akan istimewakan Balo. (c) AFP
Bola.net - Kapten baru AC Milan Riccardo Montolivo menegaskan dirinya akan memperlakukan semua pemain dengan sama. Ia berjanji tak akan memberi keistimewaan kepada pemain bintang, termasuk Mario Balotelli.

Montolivo menggantikan Massimo Ambrosini sebagai kapten Rossoneri. Sebagai pemimpin skuad Milan, Montolivo akan bertindak adil terhadap semua rekan-rekannya.

"balotelli tidak perlu diperlakukan secara istimewa. Kalau dia melakukan kesalahan, saya akan tetap melaporkannya kepada pihak klub. Balo adalah pemain muda dengan pengalaman melimpah. Dia sudah tahu bagaimana harus menghadapi tekanan," tegas Montolivo kepada La Gazzetta dello Sport.

Balotelli memang dikenal sering berbuat aneh. Kelakuannya menjadi-jadi ketika masih membela Manchester City. Setelah pindah ke Milan, ia menjadi lebih tertib meski kadang juga masih suka bertindak nyleneh.

Milan akan menghadapi PSV Eindhoven dalam laga play-off memperebutkan satu tempat di fase grup Liga Champions. (gl/hsw)