
Bola.net - - Pelatih Milan, Vincenzo Montella pekan lalu memberikan pernyataan yang mengundang perdebatan usai timnya dikalahkan Juventus. Saat itu, dia mengatakan bahwa tak semua tim memiliki pemain seperti Gonzalo Higuain.
Nah, pernyataan tersebut menimbulkan banyak penafsiran karena selama musim panas Rossoneri memang berusaha keras mendapatkan pemain depan dengan nama besar. Meskipun telah menghabiskan 200 juta euro lebih di bursa transfer, namun Rossoneri gagal mendapatkan penyerang incaran utama mereka.
"Tidak semua orang memiliki Gonzalo Higuain. Pertandingan diputuskan oleh pemain top yang menciptakan dua gol dari ketiadaan," ujar Montella saat itu.
Musim panas lalu, Rossoneri mendatangkan Andre Silva senilai 38 juta euro, dan Nikola Kalinic dengan harga senilai 25 juta euro. Namun dua pemain itu disebut bukan pilihan utama Montella yang awalnya ingin penyerang Torino Andrea Belotti dan pemain Borussia Dortmund Pierre-Emerick Aubameyang.
"Saya tak iri dengan apapun yang dimiliki Juventus. Mereka memberi contoh sebagai tim yang dibangun dari waktu ke waktu. Mereka berpengalaman dan sekarang memperkenalkan beberapa pemain muda, tapi mereka dibangun untuk memenangkan Liga Champions," terangnya.
"Ada insiden selama musim panas karena prestasi besar mungkin dilakukan bila anda mendekatinya dengan cara yang benar, bahkan bila beberapa insiden bisa terjadi," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 29 Oktober 2017 16:04
-
Open Play 29 Oktober 2017 10:08
-
Liga Italia 29 Oktober 2017 05:45
-
Liga Italia 29 Oktober 2017 05:22
-
Liga Italia 29 Oktober 2017 04:45
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:39
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 16:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 16:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:23
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:59
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:58
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...