Montella Optimis Bisa Bangkitkan Milan

Montella Optimis Bisa Bangkitkan Milan
Vincenzo Montella (c) AFP
- Allenatore anyar AC Milan, Vincenzo Montella, mengaku bahwa tugasnya di San Siro amatlah berat namun ia yakin bisa membawa Rossoneri kembali berjaya seperti dahulu kala.


Selasa (28/06) kemarin, atau Rabu dini hari WIB, Milan mengumumkan bahwa mereka telah menunjuk Montella untuk jadi allenatore anyar Riccardo Montolivo cs mulai musim panas ini. Ia didapuk menggantikan pelatih interim di tim tersebut, Cristian Brocchi.


Tugas Montella sendiri saat ini cukup berat. Ia harus bisa membangkitkan semangat juara para penggawa Milan yang dalam tiga tahun belakangan ini terus terpuruk. Ia juga harus bisa membawa Rossoneri kembali ke papan atas Serie A.


Pelatih berusia 42 tahun itu sendiri mengakui bahwa tugas yang harus ia hadapi saat ini amat berat. Meski demikian ia optimis akan bisa berhasil memenuhi target yang dibebankan kepadanya itu.


"Kita semua perlu duduk bersama-sama. Pekan ini saya akan mulai bekerja. Target kami adalah mengembalikan kejayaan kami di Italia dan Eropa," seru Montella pada Premium Sport.


"Ini adalah tugas yang sulit namun saya yakin kami akan bisa berhasil. Perbedaannya akan dibuat oleh para pemain. Jadi kami harus bisa membuat performa mereka meningkat," terangnya. [initial]


 (pres/dim)