
Bola.net - - Pelatih AC Milan, Vincenzo Montella mengatakan bahwa timnya memang layak dan harus menerima kritik terkait performa buruk mereka akhir-akhir ini.
AC Milan kembali menjadi sorotan akhir pekan lalu. Bermain melawan Sampdoria, Rossoneri secara mengejutkan dikalahkan tuan rumah dengan skor dua gol tanpa balas. Kekalahan ini menjadi kekalahan kedua musim ini di Serie A setelah sebelumnya kalah 1-4 melawan Lazio.
"Saya pikir kritik-kritik itu memang benar dan cukup objektif. Dan benar pula bahwa saat ini waktunya menyelesaikan itu semua," ujarnya kepada Milan TV.
"Kami semua setuju bahwa performanya di bawah level Milan saat ini. Misi saya adalah untuk mencari tahu mengapa hal ini terjadi dan mencoba mengatasinya.
Dan ditambahkan oleh Montella, timnya memang harus segera menemukan formula tepat untuk segera bangkit dan menciptakan mentalitas pemenang dalam timnya.
"Pertama-tama berbincang dengan klub, lalu para pemain. Kami sadar bahwa kami harus menciptakan mentalitas untuk menang dengan cepat. Ada banyak cara untuk melakukannya, tapi ada beberapa aturan di mana itu layak diterapkan. Kami perlu menciptakan sebuah mentalitas dan mencapai keseimbangan," tandasnya.
"Kami harus menerima kritikan itu, menjadi lebih seimbang dan di atas semua kami perlu untuk bekerja untuk menemukan konsistensi dalam performa kami, dan itu dimulai dengan mentalitas, mentalitas pemenang," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 25 September 2017 22:36
-
Liga Italia 25 September 2017 08:45
-
Liga Italia 25 September 2017 08:25
Fassone: Tak Seharusnya Milan Dikalahkan Sampdoria Yang Lemah
-
Liga Italia 25 September 2017 01:49
-
Liga Italia 24 September 2017 23:41
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 14:09
-
Bola Indonesia 20 Maret 2025 14:09
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:01
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:00
-
Otomotif 20 Maret 2025 14:00
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 13:54
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...