Miralem Pjanic Puji Formasi Baru Juventus

Miralem Pjanic Puji Formasi Baru Juventus
Miralem Pjanic (c) NurPhoto

Bola.net - - Gelandang Juventus, Miralem Pjanic tak ketinggalan memberikan pujian atas formasi baru mereka saat mengalahan Lazio akhir pekan lalu.

Pada pertandingan di Juventus Stadium itu, Allegri menurunkan semua penyerang utamanya (Paulo Dybala, Gonzalo Higuain dan Mario Mandzukic) plus Juan Cuadrado sejak menit pertama. Media Italia memberikan label formasi All-Star kepada pilihan Allegri ini.

Hasilnya cukup bagus, Bianconeri bisa langsung menggebrak dan mencetak dua gol pada 16 menit pertama pertandingan. Dan formasi baru itu disebut Pjanic cocok dengan komposisi tim mereka.

"Kami benar-benar menikmati sistem baru dan itu adalah respon yang besar dari kami. Kami memberikan mereka ruang sangat sedikit dan bermain agresif, menciptakan peluang dan memainkan sepakbola yang baik," ujarnya.

"Ini adalah tiga poin yang sangat penting dalam perburuan gelar," tambahnya.