Minta Nani, Juve Bersedia Sisipkan Berardi

Minta Nani, Juve Bersedia Sisipkan Berardi
Nani masih diidamkan Juventus. (c) Soccerlens
Bola.net - Juventus nampaknya sangat ngebet mendapatkan Nani. Bahkan demi ambisinya sukses, mereka menyiapkan tawaran tukar tambah demi mengusungnya keluar dari Manchester United.

Nasib winger Portugal itu di Old Trafford masih belum menentu, bahkan meski ia baru saja menandatangani perpanjangan kontrak. Dan minat Bianconeri yang sudah lama bersemi ternyata belum padam dan mereka siap memperbarui upaya menyeret sang pemain ke Serie A.

Dan menurut Tuttosport, Juve kini mempertimbangkan taktik baru, terutama setelah mengetahui Setan Merah menebar minat pada Domenico Berardi - striker muda Sassuolo yang tengah naik daun dan separuh kepemilikannya ada di tangan Si Nyonya Tua.

Manajemen Juve dilaporkan menggodog matang rencana menyisipkan nama penyerang 19 tahun itu dalam tawaran, disertai pula dengan dana tunai, untuk menggoda United melepaskan eks winger Sporting Lisbon itu ke Turin.[initial]

 (insfb/row)