Minat Inter Rekrut Striker Liga Super Tiongkok Disambut Baik

Minat Inter Rekrut Striker Liga Super Tiongkok Disambut Baik
Elkeson diincar Inter (c) sempreinter.com
Bola.net - Keinginan Internazionale mendatangkan Elkeson, striker Brasil yang bersinar di Liga Super Tiongkok dikonfirmasi sang agen.

Penyerang yang bermain untuk Guangzhou Evergrande itu sudah sejak beberapa saat yang lalu dikaitkan dengan klub milik Erick Thohir.

Gustavo Antonio, sang agen mengungkap pendekatan yang dilakukan oleh Inter.

"Memang ada pendekatan dari Inter, tapi belum ada tawaran resmi. Kami menantikan untuk bisa lebih sering berbicara dengan Inter." terang sang agen pada CalcioNews24.

Sebagai tambahan, Elkeson belum pernah bermain di Eropa, setelah membela Vitoria dan Botafogo di Brasil, ia direkrut Guangzhou  pada 2013 lalu.

Ketajaman Elkeson membuatnya meraih sepatu emas Liga Super Tiongkok 2013 sekaligus mengantarkan Guangzhou meraih gelar liga dan Liga Champions Asia. [initial]

  (foti/dct)